ADVERTISEMENT

Pengamat Ekonomi Ragu Umat Islam Ikuti Fatwa MUI Soal Boikot Produk Israel

Jumat, 17 November 2023 15:01 WIB

Share
Daftar 118 produk Israel yang diboikot di Indonesia sesuai fatwa MUI. (Foto: Ist)
Daftar 118 produk Israel yang diboikot di Indonesia sesuai fatwa MUI. (Foto: Ist)

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Direktur Eksekutif CORE Indonesia, Mohammad Faisal, meragukan apakah seluruh umat Islam di Indonesia akan mengikuti fatwa MUI.

Menurutnya, masyarakat Indonesia telah bergantung pada banyak produk tersebut.

"Pasar Indonesia dibagi dengan produk-produk yang beragam, termasuk produk sehari-hari seperti sabun, pasta gigi, makanan, minuman, dan sebagainya," ungkap Mohammad Faisal pada Jumat (17/11/2023).

Faisal menambahkan, kepatuhan masyarakat khususnya kaum Muslim terhadap fatwa MUI sangat bervariasi. Beberapa begitu serius, ada yang tidak peduli, sementara yang lain mungkin ingin mendukung fatwa, tetapi tidak mampu meninggalkan produk tersebut.

Hal ini sebab mengapa dampak boikot ini mungkin tidak akan signifikan, kecuali jika semakin banyak umat Islam yang mengikuti fatwa ini dan berlangsung dalam jangka panjang.

"Jika skenario ini terjadi, penurunan penjualan dan PHK mungkin bisa dipengaruhi," katanya.

Sebagai alternatif, Faisal menyarankan agar mereka yang mendukung Palestina memberikan dukungan finansial yang nantinya dapat digunakan untuk membangun kembali fasilitas umum yang hancur akibat serangan militer Israel.

Sementara itu, Pengamat Ekonomi Unismuh, Abdul Muthalib, meyakini bahwa boikot produk pendukung Israel yang sedang berlangsung di berbagai daerah di Indonesia, termasuk Sulawesi Selatan, dapat berdampak pada ekonomi.

Abdul Muthalib, seorang Wakil Dekan 3 Fakultas Ekonomi Bisnis Unismuh Makassar, menekankan dampak yang ditimbulkan terkait sejauhmana boikot tersebut meluas dan berkelanjutan, serta kontribusi ekonomi dari produk yang diboikot.

Abdul Muthalib menambahkan bahwa faktor-faktor seperti cakupan boikot, popularitas produk yang di-boikot, dan dukungan masyarakat serta pemerintah terhadap aksi ini perlu diperhitungkan.

Halaman

ADVERTISEMENT

Reporter: Rizal Siregar
Editor: Fernando Toga
Sumber: -

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

Komentar
limit 500 karakter
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE.
0 Komentar

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT