Teks Foto : Baju kemeja kotak biru, kuasa hukum Firli Bahuri di Bekasi Selatan. (Ihsan Fahmi).

Kriminal

Selama Tiga Setengah Jam, Rumah KPK Firli Bahuri di Bekasi Digeledah Polisi

Jumat 27 Okt 2023, 07:00 WIB

BEKASI, POSKOTA.CO.ID - Penyidik Polda Metro Jaya telah selesai melakukan penggeledahan di rumah elit Ketua KPK, Firli Bahuri yang berlokasi di Vila Galaxy A1-A, Jakasetia, Bekasi Selatan, Kota Bekasi, Jawa Barat, Kamis (26/10/2023) sore.

Kuasa Hukum Firli Bahuri, Ian Iskandar menjelaskan, proses penggeledahan telah selesai dirumah kliennya.

"Pihak penyidik Polda melakukan penggeledahan dimulai pukul 12.30 WIB dan selesai tiga jam lebih di rumah Firli Bahuri, dari hasil penggeledahan pihak penyidik polda tidak ada satupun barang bukti yang ditemukan yang terkait dengan tuduhan kepada beliau," kata Ian Iskandar, Kamis (26/10/2023).

Ia menegaskan tetap menghormati proses penyidikan oleh Polda Metro Jaya yang menyangkut pada kliennya.

Namun ia meminta agar semua pihak termasuk Penyidik untuk mengedepankan asas praduga tak bersalah.

"Kami imbau para pihak penyidik untuk tetap mengedepankan azas praduga tidak bersalah kepada klien kami," jelasnya.

Meski demikian sebagai kuasa hukum dirinya menyayangkan pihak penyidik Polda Metro Jaya melakukan penggeledahan di rumah Firli Bahuri.

Bahkan dan termasuk di sebuah tempat di Kertanegara, Jakarta juga dilakukan penggeledahan.

"Ada beberapa tempat yang sebenarnya tidak ada hubungan sama sekali dengan pak firli tapi tetap diperiksa seperti rumah di kertanegara dan ada beberapa rumah tetangga  yang tidak ada hubungan sama sekali kaitannya dengan kepemilikan pribadi," ucap Ian Iskandar.

"Kami harap kedepan pihak penyidik PMJ tetap profesional apapun tindakan yang akan dihadapi oleh pak firli tentu beliau sebagai pejabat negara taat hukum," pungkasnya. (Ihsan Fahmi)

Tags:
ketua kpkFirli BahuriDugaan Pemerasan Pimpinan KPKPenggeledahan di Rumah Firli Bahuri

Ihsan Fahmi

Reporter

Administrator

Editor