Ribuan Pencari Kerja Serbu Job Fair yang Digelar Komunitas SMK Vokasi Cileungsi

Jumat 08 Sep 2023, 15:11 WIB
Komunitas SMK Vokasi Cileungsi menggelar Job Fair dengan peluang kerja hingga ke luar negeri. (Panca)

Komunitas SMK Vokasi Cileungsi menggelar Job Fair dengan peluang kerja hingga ke luar negeri. (Panca)

"Pada saat prosesnya nanti ujungnya kemana mereka, jangan sampai kami meluluskan alumni 100 persen tapi mereka entah kemana. Sehingga denga cara ini (job fair) kita membuka peluang untuk peserta didik, khususnya para alumni untuk mencari kesempatan, bukan hanya di cileungsi, tapi kesempatan kita untuk melangkah ke luar negeri," ucapnya.

Sementara itu, Kabid penempatan dan perluasan kkerja Disnaker Bogor, M zulham Nasution, job fair di tingkat SMK ini baru dilakukan oleh Komunitas SMK Vokasi Ciileungsi. 
 
"Dan juga tadi menghadirkan hingga 25 (perusahaan) dari dalam dna luar negeri, tentu saja sebuah prestasi dan perlu diapresiasi lebih, karena bukan hanya lokal tapi juga jejaringnya tembus hingga keluar negeri," ucap Zulham.

Terakhir, Camat Cileungsi Adhi Nugraha berharap dengan adanya job fair, para pelajar baik yang sudah lulus maupun masih belajar bisa terikat dengan perusahaan sejak terlaksananya bursa kerja ini.

"Intinya mempertemukan antara pencari kerja dengan penyedia, mudah-mudahan hari ini bisa dengan kegiatan ini sebelum anak-anak lulus itu mereka sudah terikat dengan perusahaan, yang saya harapkan seperti itu," pungkasnya. (Panca Aji)

Berita Terkait
News Update