BEKASI, POSKOTA.CO.ID - Sebanyak 125 Pegawai Negeri Sipil (PNS) dilantik dengan jabatan baru di lingkungan Pemerintah Kota Bekasi, demikian hal ini juga di Lantik oleh Wali Kota Bekasi, Tri Adhianto.
Pelantikan 125 PNS Eselon III dan IV ini digelar di ruang Balai Patriot lingkungan area Pemerintah Kota Bekasi, Jum'at (8/9/2023) siang.
Berdasarkan data yang diterima Poskota.co.id, terdapat 50 PNS yang terdaftar pada Eselon III A dan B.
Dengan lampiran: Keputusan Wali Kota Bekasi. Nomor : 821.2/kep.105-BKPSDM/IX/2023.
Kemudian Eselon IV A dan B terdapat 75 PNS yang dilantik oleh Wali Kota Bekasi. Dengan lampiran dan nomor yang sama.
Pelantikan ini akan mengisi jabatan diantaranya tingkat lurah, camat, kepala bidang, hingga sekretaris dinas.
Sementara itu Wali Kota Bekasi, Tri Adhianto menjelaskan, dilantiknya ratusan Eselon III dan IV, agar masyarakat tak berpikir aneh aneh.
"Wow, semuanya berpikirnya aneh-aneh," kata Tri Adhianto seusai melakukan pelantikan di Pemkot Bekasi, Jum'at (8/9/2023).
Ia menerangkan, bila sejumlah posisi di setiap kedinasan sebelumnya mengalami kekosongan. Hingga saat ini dilakukan pemindahan alih tugas.
"Sekretaris Dishub kosong perlu diisi ga? Sekretaris Disperkimtan kosong, perlu diisi ga? Sekretaris DBMSDA kosong perlu diisi ga? Artinya banyak yang harus diisi (jabatan), ya kalau isi satu kira-kira yang lain gerak enggak? Ya sudah itu saja jawabannya," tegas Tri Adhianto.
Lebih lanjut, pemindahan alih tugas dengan pejabat baru, bukanlah terkait isu dirinya yang juga akan memiliki masa akhir pada 20 September 2023, sebagai masa akhir Wali Kota Bekasi periode 2018-2023.
Hingga Wali Kota Bekasi nantinya akan diisi oleh PJ Wali Kota Bekasi.
"Enggak ada lah, orang kebutuhannya organisasi, kok," tutur Tri.
Sebelumnya, diberitakan 30 Agustus 2023 lalu, Wali Kota Bekasi Tri Adhianto juga melantik belasan pejabat Eselon II. (Ihsan Fahmi)