JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Salak merupakan buah yang memiliki banyak kandungan nutrisi baik untuk kesehatan. Tak hanya terkenal lezat, salak juga aman dikonsumsi.
Manfaat salak bagi kesehatan tubuh didorong dari kandungan beragam nutrisi seperti mineral dan vitamin yang dibutuhkan oleh tubuh.
Adapun, mengonsumsi salak dapat membuat imunitas tubuh terjaga sehingga terhindar dari risiko penyakit serius yang hendak menyerang tubuh.
Dengan ciri khas kulit berwarna coklat bersisik, salak juga memiliki cita rasa manis yang memanjakan lidah.
Lantas, apa saja manfaat salak bagi kesehatan tubuh? Pahami di sini.
1. Mencegah sembelit
Kebanyakan orang percaya bahwa untuk mengatasi sembelit melalui buah, salak adalah solusinya. Meski hanya mitos belaka, salak pun memiliki kandungan serat yang berfungsi mendukung kesehatan saluran cerna.
Selain itu, kandungan tersebut juga bisa meningkatkan bakteri baik di usus dan membuat tinja menjadi lebih mudah dikeluarkan karena melunak.
2. Mengontrol kadar asam urat
Selanjut, salak pun bermanfaat untuk mengontrol kadar asam urat. Sebuah penelitian bahkan menunjukkan bahwa salak mengandung senyawa yang mampu menghambat enzin xanthin oksidase yang berperan dalam produksi asam urat.
Dikatakan pula bahwa manfaat tersebut setara dengan obat penyakit asam urat.
3. Meningkatkan daya ingat
Terakhir, manfaat salak yang bisa kamu dapatkan dari mengonsumsi salak ialah meningkatkan daya ingat. Hal tersebut dipicu berkat kandungan beta karoten, pektin, dan kalium yang dinilai bisa melancarkan aliran darah ke otak.
Nah demikian beberapa manfaat konsumsi buah salak yang bisa kamu ketahui dan rasakan sendiri. Tunggu apalagi, jangan ragu memakan salak demi kesehatan.