Sejumlah siswi MTS Attaqwa 03 Babelan Bekasi berbelanja di kantin dengan pembayaran digital. (Ihsan).

Bekasi

Kantin MTS Attaqwa 03 Babelan Bekasi Terapkan Pembayaran Digital

Rabu 21 Jun 2023, 15:02 WIB

BEKASI, POSKOTA.CO.ID - MTS Attaqwa 03, Babelan, Bekasi bisa jadi satu sekolah di Bekasi yang menerapkan sistem pembayaran digital untuk bertransaksi di kantin sekolah.

Kepala sekolah MTS Attaqwa 03 Babelan, Irfan Sidiq mengatakan, pihaknya membuat program untuk memudahkan layanan menuju era digital.

"Kantin sehat ini kami ciptakan untuk anak anak yang bersekolah disini, yang perlu diketahui kantin ini sudah menerapkan sistem digital dalam pembayaran nya," ujar Irfan Sidiq saat ditemui disekolah, Rabu (21/6/2023).

Dalam penerapannya, para siswa mulai kelas 7 hingga 9 (kelas 1,2,3 SMP) sudah bisa bertransaksi untuk membeli sesuatu di kantin sekolah menggunakan kartu id card atau pelajar.

Kartu pelajar itupun sudah dibuatkan oleh pihak sekolah sebagai sarana terintegrasi dengan layanan seperti absen saat masuk sekolah.

"Alhamdulillah cukup efektif, sebagai lembaga pendidikan ini kewajiban bagaimana mengenali ke anak anak, untuk bertransaksi secara non tunai di kantin ini," tuturnya.

Penggunaannya menurut ia sangat mudah, para siswa hanya perlu melakukan tab ke sistem di kantin kantin layanan sekolah.

Penggunaannya pun tak berbeda dengan sistem pembayaran non tunai lainnya.

Kemudian uang yang masuk kedalam kartu pelajar itu merupakan dari sarana pengelolaan tabungan yang disetorkan siswa setiap paginya.

Tak hanya siswa, orang tua pun bahkan dapat melihat dan mengontrol jumlah saldo sesuai apa yang dibeli melalui id card tersebut dalam sistem aplikasi dari handphone yang dinamakan Sispema (Sistem informasi manajemen madrasah).

"Anak anak pagi kan nabung, dari tabungan itulah kemudian, bisa dimanfaatkan sama anak anak buat bertransaksi dari tabungan di setiap pagi menabung," ucapnya.

Irfan menjelaskan, transaksi menuju digital ini berawal dari sekolah saat penerapan ujian berbasis komputer.

Kemudian selama dua tahun terakhir, pihak sekolah melakukan pengembangan aplikasi hingga muncul fitur pembayaran digital.

"Anak anak udah biasa pakai itu (aplikasi sispoma) dan kita kembangkan lagi, termasuk lisensi dan absensi dan konseling dan termasuk layanan kantin ini," jelas Irfan.

Meski tak menjelaskan secara gamblang, namun ia pastikan MTS Attaqwa 3 Babelan yang pertama menerapkan sistem digital dalam pembayaran.

"Untuk lembaga swasta madrasah di Bekasi ini yang pertama membentuk sistem digital berbagai layanan di lingkungan madrasah," tutup Irfan Siddiq.

Sementara itu, Aufaa Azahra siswi kelas 3 mengungkapkan, penggunaan id card sebagai sarana bertransaksi cukup mudah dilakukan.

"Dengan cara kartu tab, menggunakan id card, nanti pas mau pelajaran dimulai kita nabung pakai id ini, kita jajan pakai ini," ucap Aufa.

Kemudian daripada memakai uang tunai, menurutnya dapat beresiko kehilangan uang.

"Lebih praktis yah, kalau gak pakai ini kan takutnya kan hilang yak, kalau sehari bisa nabung kisaran 10 hingga 15 ribu," pungkasnya. (Ihsan Fahmi)

Tags:
mts attaqwa 03 bekasiPembayaran DigitalKantin Sekolah

Ihsan Fahmi

Reporter

Administrator

Editor