Dr Zaidul Akbar bagikan makanan sehat penghilang kesedihan. Foto: Ist

Kesehatan

Dr Zaidul Akbar Ungkap Makanan Penghilang Sedih, Ada di Hadis

Rabu 15 Mar 2023, 10:00 WIB

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Dr Zaidul Akbar kembali memberi ilmu soal makanan sehat yang bisa dikonsumsi untuk menghilangkan kesedihan.

Dr Zaidul Akbar ialah dokter, pendakwah, konsultan serta praktisi pengobatan sunah Indonesia yang cukup terkenal di Tanah Air.

Nah di pembahasan terbaru, di saluran Youtubenya, Dr Zaidul Akbar coba mengulas perihal makanan penghilang kesedihan. Kok bisa ya? Yuk simak ulasannya.

Awalnya dokter lulusan Fakultas Kedokteran Universitas Diponegoro ini menyinggung soal makanan enak yang dimakan oleh orang sakit. Umumnya, seenak apapun makanan, jika dimakan dalam kondisi fisik tidak fit, maka rasanya bisa ditebak tak akan enak.

Hal itu karena tubuh kita tidak merasakan mood yang baik, atau kebahagiaan yang baik saat memakan makanan enak tersebut.

"Seperti orang yang lagi kena musibah, sedihkan? Atau dapat musibah ujian pasti sedih atau apapun dalam bentuk kesedihannya. Lalu Anda kasih dia makanan yang paling enak sekalipun, paling sehat sekalipun, gak bakal bisa dia nikmati secara sempurna. Itulah manusia," kata Dr Zaidul Akbar disitat redaksi, Rabu 15 Maret 2023.

Menurut dia, dahulu di zaman Nabi, ada makanan unik dan menarik yang disebutkan dalam hadis. Makanan tersebut adalah Talbinah.

"Ada salah satu makanan yang unik dan menarik yang disebutkan dalam hadis, memang enggak tumbuh di Indonesia setahu saya. Tapi disebutkan kalau di zaman Nabi itu ada orang yang meninggal, yang meninggalkan sedih kan? Maka Aisyah Radhiyallahu Anha dan umat-umat yang lain itu memasakkan salah satu masakan yang berasal dari sejenis tepung yang namanya Talbinah," kata Dr Zaidul Akbar.

"Talbinah semacam tepung gandum, semacam itulah ya, kata Nabi Shallallahu Alaihi Wasallam, makanan itu menghilangkan sebagian kesedihan dan memberikan keceriaan," kata dia.

Pertanyaannya pasti, bagaimana makanan bisa menghilangkan kesedihan. Kata Zaidul Akbar, ilmu pengetahuan pun membuka serta mempelajari bagaimana tubuh manusia bekerja, hormon-hormon kebahagiaan itu bagaimana tercipta, atau seperti apa agar bisa diproduksi.

Dan ternyata, para ilmuwan menyebut, bahwa ada hubungan dan berkaitan erat antara usus dengan otak manusia. Sebab keduanya memang saling berkomunikasi.

"Siapa yang berkomunikasi? Yang berkomunikasi di situ adalah para bakteri tadi, bakteri-bakteri yang mendapatkan bahan bakunya atau bahan bakarnya. Jadi kesimpulan dari sini, apa makanan yang baik untuk usus itu adalah makanan yang juga baik untuk otak," kata dia.

"Tapi jangan simpulkan makanan yang baik untuk usus itu jangan langsung kepikiran satu merek tertentu ya," canda Dr Zaidul Akbar.

Tags:
dokter'zaidulakbardr Zaidul AkbarmakananKesedihansedih

Reporter

Administrator

Editor