JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Penyanyi Ardhito Pramono mendadak pingsan saat tampil di Lapangan Lotte Grosir Medan, Sumetera Utara, Sabtu (11/2/2023).
Ia pun langsung digotong untuk mendapatkan pertolongan.
Bagaimana kronologi dan penyebabnya? Yuk, simak!
Dalam video viral yang beredar, tampak Ardhito sedang bersalaman dengan kru di atas panggung.
Ia terlihat lemas dan menundukkan kepalanya.
Tak lama berselang, pelantun lagu Sudah itu lalu jatuh pingsan.
Penyebab Ardhito Pramono Pingsan
Melalui akun Instagramnya, pemain Nanti Kita Cerita Tentang Hari Ini menyebut keadaannya sudah berangsur membaik.
Dia juga meminta maaf kepada para penggemarnya karena insiden tersebut.
"Terima kasih teman-teman keadaan saya membaik pascasemalam. Maaf membuat khawatir teman-teman semua," kata Ardhito Pramono dikutip Minggu (12/2/2023).
Ardhito Pramono juga mengungkap penyebab pingsan di panggung.
Ia menjelaskan, kodisinya saat itu memang sedang kurang baik.
"Ternyata selama ini saya mengidap penyakit maag akut," tambahnya.
(*)