INGGRIS, POSKOTA.CO.ID - Di jam-jam terakhir sebelum penutupan bursa transfer Januari pada Selasa (31/1/2023) waktu setempat, Chelsea datangkan Enzo Fernandez dengan harga 105 juta poundsterling atau senilai Rp1,95 triliun.
Kedatangan Enzo Fernandez ke Chelsea dengan harga fantastis itu juga memecahkan rekor belanja pemain termahal dalam sejarah Liga Inggris.
Chelsea tampaknya telah menemui kesepakatan dengan Benfica untuk menambahkan Enzo Fernandez ke skuat Graham Potter. Adapun sebelumnya, The Blues selama bulan Januari telah mendaratkan pemain mahal. Salah satunya Mykhailo Mudryk dari Shaktar Donetsk seharga 87 juta poundsterling.
The Blues menyetujui kesepakatan 105 juta poundsterling untuk membawa pemain internasional Argentina berusia 22 tahun itu ke Stamford Bridge setelah pengejaran selama sebulan.
Enzo Fernandez adalah penandatanganan termahal dalam sejarah Liga Primer Inggris, melampaui 100 juta poundsterling yang dibayarkan Manchester City untuk Jack Grealish pada tahun 2021.
Dilansir dari Mirror, kesepakatan antara Chelsea dan Benfica ditemui sebelum batas waktu akhir bursa transfer Januari pada pukul 23.00 waktu setempat, memberikan waktu ekstra bagi kedua belah pihak untuk menyelesaikan kepindahan.
Sebelumnya Benfica bertekad untuk tidak kehilangan Fernandez pada Januari. Mereka bersikeras gelandang itu hanya akan dijual jika klausul pelepasannya dipenuhi. Namun, tawaran Chelsea tampaknya tak tertahankan.
Benfica mendapat untung besar dari 8,8 juta poundsterling yang mereka bayarkan ketika dia tiba dari klub Argentina River Plate tujuh bulan lalu. Klub Portugal itu mengkonfirmasi kepindahan Fernandez ke Chelsea pada dini hari Rabu pagi waktu setempat.
"Benfica menginformasikan bahwa mereka telah mencapai kesepakatan dengan Chelsea FC untuk penjualan semua hak pemain Enzo Fernandez, sejumlah €121 juta," tulis pernyataan Benfica, dikutip dari Mirror pada Rabu (1/2/2023).
"Benfica... masih harus mengirimkan ke River Plate jumlah yang sesuai dengan 25 persen dari nilai transfer yang dipotong dari jumlah layanan solidaritas dan intermediasi, " lanjut pernyataan tersebut.
Sebelumnya diketahui, Enzo Fernandez menunjukkan kualitasnya selama Piala Dunia 2022 di Qatar. Dia membantu Argentina memenangkan gelar dunia ketiga mereka - mengakhiri penantian panjang karir Lionel Messi untuk mengangkat trofi bergengsi.
Fernandez turut memenangkan penghargaan pemain muda terbaik di Piala Dunia 2022 atas usahanya.
Sebelum kedatangan Enzo Fernandez, Chelsea pun sudah mendatangkan sejumlah pemain, menjadikan mereka klub Liga Primer Inggris dengan belanja terbanyak sepanjang bulan Januari.
Melansir dari Mirror, Berikut ini daftar pemain yang didatangkan Chelsea serta harganya selama bursa transfer Januari.
- Mykhaylo Mudryk (Shakhtar Donetsk, 87 juta poundsterling),
- Benoit Badiashile (Monako, 35 juta poundsterling),
- Andrey Santos (Vasco da Gama, 18 juta poundsterling),
- David Datro Fofana (Molde FK, 10 juta poundsterling),
- Joao Felix (Atletico Madrid, pinjaman ),
- Noni Madueke (PSV, 29 juta poundsterling),
- Malo Gusto (Lyon, 26,3 juta poundsterling).
Sementara ada dua pemain Chelsea yang keluar dengan status pinjaman yakni Cesar Casade ke Reading dan Malo Gusto yang juga dipinjam lagi oleh Lyon.
Datangnya Enzo Fernandez ke Stamford Bridge sekaligus menambah nilai dari keranjang belanja Chelsea. Meski demikian, skuat Graham Potter itu masih tersungkur di peringkat 10 Liga Primer Inggris. Tambahan banyak amunisi ini bisa menjadi pertaruhan The Blues untuk meraih hasil positif di sisa musim 2022-2023. (*)