ARGENTINA, POSKOTA.CO.ID - Pelatih Argentina Lionel Scaloni mengatakan bahwa ia yakin superstar Paris Saint-Germain (PSG) Lionel Messi bisa ikut di Piala Dunia 2026. Ajang tertinggi sepak bola internasional itu dikabarkan akan diadakan di Amerika Utara.
Lionel Scaloni yakin dengan pernyataannya, terlepas dari Messi yang kini berusia 35 tahun. Artinya, La Pulga akan membela Argentina di Piala Dunia 2026 saat berusia 39 tahun.
Messi sendiri telah sukses melengkapi kolekfi trofi internasional usai membawa La Albicelester menang di Piala Dunia 2022 pada 18 Desember 2022 lalu.
Messi mencetak tujuh gol dan memberikan tiga assist dalam tujuh pertandingan di Qatar. Eks pemain Barcelona itu juga menjadi pesepakbola pertama yang mengantongi penghargaan Bola Emas dua kali.
Menyusul kemenangan final Piala Dunia FIFA 2022 Argentina melawan Prancis, pemenang Ballon d'Or tujuh kali itu mengatakan pada TyC Sports untuk lanjut bermain untuk tim nasionalnya.
"Tidak, saya tidak akan pensiun dari tim nasional Argentina. Saya ingin terus bermain sebagai juara dunia,” kata Messi, dikutip dari Sportskeeda pada Rabu (11/1/2023).
Sementara Lionel Scaloni meyakini bahwa Messi akan terlibat dalam rencana Argentina mempertahankan gelar juara Piala Dunia. Hal itu ia sampaikan pada Calvia FM.
"Saya yakin Messi bisa mencapai Piala Dunia berikutnya. Itu akan sangat tergantung pada apa yang dia inginkan dan apa yang terjadi seiring berjalannya waktu, apakah dia merasa baik atau tidak. Pintunya akan selalu terbuka. Dia selalu bahagia di lapangan dan itu akan baik untuk kita juga,” kata pelatih Argentina.
Dengan usia Messi yang menginjak 39 tahun pada turnamen empat tahunan edisi berikutnya, masih harus dilihat apakah pemain tersebut masih akan aktif sekitar di usianya.
Sementara itu, penyerang berkaki kiri kemungkinan akan kembali beraksi untuk PSG dalam pertandingan kandang Ligue 1 melawan Angers pada Kamis (11/1/2023).
Di sisi lain, rekan setim Messi di Argentina Alexis Mac Allister mengatakan bahwa tidak ada seorang di tim yang ingin La Pulga segera pensiun usai Piala Dunia.
"Kami tidak ingin dia meninggalkan tim nasional. Dia mengatakan itu akan menjadi Piala Dunia terakhirnya. Tapi kami ingin dia bertahan. Dia tahu itu. Jadi, mari kita lihat apa yang terjadi,” katanya.
Selain itu, gelandang usia 24 tahun Brighton & Hove Albion itu turut memuji Messi serta seniornya yang lain yakni Angel Di Maria. Menurutnya keduanya layak mendapatkan trofi Piala Dunia 2022.
"Dia (Messi) pantas mendapatkannya. Itu adalah satu-satunya trofi yang dia lewatkan dan sekarang dia memilikinya. Saya sangat senang menjadi bagian dari ini, membantu dia dan tim untuk mendapatkan trofi itu,” kata Mac Allister.
“Saya sangat senang untuknya, Di Maria juga, karena mereka adalah dua pemain yang banyak berjuang dalam beberapa tahun terakhir untuk mendapatkan trofi itu dan bermain untuk negara kita,” lanjut gelandang Argentina itu. (*)