Binmas Polda Metro Jaya saat melakukan kegiatan 'Jumat Curhat' di kawasan Bekasi, Jawa Barat. (Ist)

Kriminal

Gelar Jumat Curhat di 6 Wilayah, Polda Metro Diminta Tindak Aksi Curanmor hingga Tawuran

Sabtu 31 Des 2022, 14:57 WIB

JAKARTAPOSKOTA.CO.ID - Direktorat Binmas Polda Metro Jaya melakukan kegiatan Jumat Curhat di enam lokasi berbeda wilayah hukumnya, kemarin.

Jumat Curhat ini untuk mendengarkan aspirasi warga serta harapan warga agar wilayah Polda Metro Jaya tetap aman dan nyaman.

Direktur Binmas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Badya Wijaya mengatakan, kegiatan 'Jumat Curhat' ini dilakukan dalam rangka mendengar aspirasi maupun keluhan warga.

"Kami menyerap aspirasi masyarakat, apa yang menjadi keluhan masyarakat akan kami implementasikan demi keamanan warga," ujarnya kepada wartawan, Sabtu (31/12/2022).

Keenam lokasi yang disambangi yakni di Jalan Melur RW 09 Kelurahan Tugu Utara Kecamatan Koja Jakarta Utara. Kemudian RW 03 Desa Karangsambung, Kedungwaringin, Kabupaten Bekasi.

 

Lokasi ketiga di RW 02 Desa Karangmekar, Kedungwaringin, Kabupaten, Bekasi. Lalu di RT 03 RW 03 Sidangmulya, Cibarusah, Kabupaten Bekasi.

Kemudian di Kampung Lewi Malang, Desa Wibawamulya, Cibarusah, Kabupaten Bekasi. Dan di RW 04 Desa Sinarjaya, Kecamatan Serang Baru, Kabupaten Bekasi.

Dari enam lokasi yang disambangi, hampir semua masyarakat di lokasi berbeda mengeluhkan aksi pencurian sepeda motor, begal dan peredaran narkoba yang menyasar para remaja.

 

Kemudian, yang menjadi keresahan masyarakat lainnya adalah aksi tawuran antar remaja atau pemuda.

"Kita tindak lanjuti keluhan warga tersebut. Jadi kita akan meningkatkan patroli wilayah demi situasi yang kondusif," tegasnya.

Selain itu, pihaknya bakal memberikan edukasi dan sosialisasi kepada pemuda atau remaja terkait bahaya narkoba maupun aksi tawuran.

Badya juga mengaku akan menggandeng warga untuk melakukan siskamling guna menjaga wilayah pemukiman supaya tetap aman.

"Kami juga akan berkoodinasi dengan TNI dan Pemprov untuk sama-sama menciptakan situasi kondusif supaya warga tidak lagi resah," tuturnya. (Pandi)

Tags:
Polda Metro JayaJumat Curhatdit bimas polda metro jayamarak

Pandi Ramedhan

Reporter

Administrator

Editor