Selidiki Kasus Mutilasi Wanita dalam Kontainer Boks di Tambun, Polri Libatkan Tim Psikologi Forensik

Jumat 30 Des 2022, 21:14 WIB
Dirkrimum Polda Metro Jaya Kombes Hengki Haryadi. (Foto: Pandi)

Dirkrimum Polda Metro Jaya Kombes Hengki Haryadi. (Foto: Pandi)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Direktorat Reserse Kriminal Umum (Ditreskrimum) Polda Metro Jaya masih melakukan penyelidikan terkait mayat wanita yang diduga menjadi korban mutilasi di Tambun, Bekasi.

Dirkrimum Polda Metro Jaya Kombes Hengki Haryadi mengatakan, pihaknya berkolaborasi dengan tim laboratorium forensik dan kedokteran forensik melaksanakan penyelidikan lanjutan.

"Termasuk ke depan kami akan melibatkan tim dari psikologi forensik," ujarnya kepada wartawan, Jumat (30/12/2022).

Dikatakan Hengki, olah TKP telah dilakukan bersama-sama tim Inafis Polda Metro Jaya maupun laboratorium Forensik.

"Di sisi lain, tim kedokteran forensik RS Bhayangkara saat ini sedang melaksanakan otopsi terhadap jenazah tersebut. Diduga jenazah ini sudah di simpan cukup lama di TKP," jelas Hengki.

"Saat ini tim subdit resmob PMJ sedang mendalami berbagai kemungkin baik motif ataupun tersangka, termasuk korban," tambahnya.

Sebelumnya diberitakan, mayat wanita ditemukan termutilasi di dalam box kontainer sebuah kontrakan  di Kampung Buaran, Desa Lambangsari, Tambun Selatan, Kabupaten Bekasi.

Saksi warga sekitar Dian Ardiansyah mengungkapkan, penemuan mayat wanita termutilasi itu usai dirinya didatangi sejumlah personil Polda Metro Jaya menanyakan keberadaan seseorang yang dikabarkan hilang.

Para personil kepolisian dari Polda Metro Jaya itu datang pada, Kamis (29/12/2022) malam.

Dian melanjutkan, seseorang yang dicari bernama Ecky yang tinggal di lokasi kejadian.

"Saya bilang ada. Saya tunjukinlah di sini karena kan kosong nih. Ada empat pintu yang diisi yang dua ini kosong, yang dua ujung ada,' ujar Dian Ardiansyah, Jum'at (30/12/2022).

Saat berdialog, lalu personil kepolisian pun melihat ada identitas disalah satu kamar kontrakan hingga, polisi pun segera mencari pemilik kontrakan.

Terus datang penghuni kontrakan, buka pintu, gak tahunya di dalam mungkin ada temuan itu lah yang diindikasikan ada mayat mutilasi," jelasnya.

Dikatakan Dian, mayat wanita tersebut sudah dalam kondisi hancur dan terpotong. Mayat termutilasi itu ditemukan berada di ruangan toilet kontrakan.

"Ditemukan dalam box kontainer, Di kamar mandi ruang paling belakang, informasi dari polisi, (mayat) wanita)," tutur Dian.

News Update