JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Badan Kepegawaian Nasional (BKN) resmi membuka seleksi penerimaan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kontrak (PPPK) Teknis 2022.
Sebagai informasi, pendaftaraan akan berlangsung pada 21 Desember 2022 hingga 6 Januari 2023.
Berikut Poskota telah merangkum formasi hingga cara mendaftarnya, yuk simak!
Formasi PPPK Tenaga Teknis 2022
- Buka laman sscasn.bkn.go.id Pilih "Info Lowongan" Akan muncul tampilan simulasi pemilihan formasi (SPF)
- Pilih jenis pengadaan "PPPK Teknis", klik instansi tertentu atau "semua instansi" untuk mengetahui lowongan yang tersedia
- Pilih salah satu tingkat pendidikan, selanjutnya klik jurusanmu pada kolom "Pendidikan"
- Klik "Cari" Nantinya, akan muncul seluruh lowongan yang tersedia sesuai instansi, tingkat pendidikan, dan jurusan kamu
Selengkaonya, kita bisa mengakses pada laman informasi instansi masing-masing ya.
Cara Mendaftar PPPK Tenaga Teknis 2022
1. Login ke akun sscasn.bkn.go.id Lengkapi dara diri Pilih jenis seleksi PPPK Tenaga Teknis
2. Pilih instansi Unggah seluruh persyaratan yang dibutuhkan masing-masing instansi
Pastikan seluruh data sudah lengkap dan benar
Akhiri proses pendaftaran dan cetak Kartu Pendaftaram
Bagi pelamar yang sudah mengakhiri proses pendaftaran tak lagi bisa mengubah atau menambah data yang dimasukkan.
Dokumen yang harus dipersiapkan:
- Scan pasfoto berlatar belakang merah bertipe file jpeg/jpg
- Scan swafoto bertipe file jpeg/jpg
- Scan KTP bertipe file jpeg/jpg
- Scan surat lamaran bertipe file pdf
- Scan ijazah + Serdik/STR bertipe file pdf
- Scan transkrip nilai bertipe file pdf
- Scan dokumen pendukung lainnya bertipe file pdf
Semoga berhasil ya mengikuti seleksi PPPK Teknis 2022.
(*)