JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Jasad Priyanto petugas kebersihan yang tercebur di aliran kali Banjir Kanal Barat (BKB), Grogol, Jakarta Barat, akhirnya timbul, dan ditemukan, Sabtu (19/11/2022).
"Korban tenggelam sudah timbul dan ditemukan tim SAR pagi ini," ujarnya berdasarkan keterangan dari tim SAR Jakarta. Korban bernama Priyanto (52), biasa disapa Yanto.
Korban ditemukan pada radius 5 kilometer dari lokasi awal di mana korban tercebur sekira pukul 07.20 WIB.
Korban yang merupakan petugas kebersihan setempat itu ditemukan dalam keadaan meninggal dunia.
Saat itu korban tiba-tiba muncul ke permukaan dan mengambang di pinggir kali. Petugas langsung melakukan evakusasi.
"Tim SAR gabungan yang melakukan pencarian dengan penyisiran menggunakan rubber boat di aliran kali Ciliwung menemukan korban dalam keadaan mengambang di pinggiran kali," paparnya.
Kapolsek Tambora Kompol Putra Pratama mengatakan, korban langsung dievakuasi dan di bawa ke rumah duka.
"Dan rencananya jenazah akan dimakamkan oleh keluarganya," kata Putra saat dikonfirmasi.
Sebelummya, seorang petugas kebersihan tercebur ke kali di Jalan Tanggul Banjir Kanal, Kelurahan Grogol, Kecanatan Grogol Petamburan, Jakarta Barat, Kamis (17/11/2022).
Korban diketahui bernama Yanto merupakan petugas kebersihan di RT 11 RW 03 Kelurahan Grogol.
Ketua RT 11, Dari mengatakan, korban tercebur ke kali di aliran Kanal Banjir Barat yang merupakan aliran kali ciliwung sekira pukul 17.00 WIB sore.
"Korban lagi jalan di jembatan, abis itu gak tau gimana ceritanya tiba-tiba tercebur," ujarnya kepada poskota.co.id di lokasi, Kamis.
Saat itu kebetulan korban baru saja mengambil uang honor sebagai petugas kebersihan di rumah Dari sekira pukul 16.00 WIB.
Tak lama berselang, Dari mendengar kabar dari warga bahwa korban Yanto telah tercebur ke kali dan sampai saat ini belum muncul.
"Abis minum-minum (mabuk), terus dia duduk di jembatan. Mungkin gak stabil dia nyemplung ke arah belakang," jelas Dari.
Saat kejadian, Dari menuturkan korban sedang sendirian dan meminum alkohol. Korban kemudian minum alkohol di sekitaran jembatan yang di bawahnya kali
"Memang suka minum, tapi gak rusuh, saya tau persis kok. Dia kerja (sebagai petugas kebersihan) juga udah hampir 10 tahunan," ucap Dari.
Warga di sekitar lokasi, Rifai mengatakan, saat itu kepala korban sempat terbentur besi jembatan. Korban lalu tercemplung ke kali. Usai tercemplung, korban sudah tidak lagi terlihat sampai sekarang.
"Dia lagi jalan sempoyongan, nah terus jatoh kepalanya sempat kena besi, nyemplung ke kali. Abis nyemlung udah gak keliatan lagi (korban)," ungkapnya. (Pandi)