5 Keterangan Susi ART Ferdy Sambo yang Kontroversial hingga Hakim Ancam Pidana

Senin 31 Okt 2022, 21:48 WIB
Saksi Susi, asisten rumah tangga Putri Candrawathi. (foto/Poskota)

Saksi Susi, asisten rumah tangga Putri Candrawathi. (foto/Poskota)

Susi menyebut jika Yosua sempat menggendong istri Ferdy Sambo, dan diturunkan, karena ditegur oleh Bharada Richard Eliezer Pudihang Lumiu (Bharada E).

Namun, keterangannya  berbeda dengan penuturannya dalam berita acara pemeriksaan (BAP) saat proses penyidikan di kepolisian.

Tetapi, dalam sidang, Susi meralat pernyataannya dan berkata Yosua belum sampai mengangkat Putri.

“Belum sempat diangkat atau sudah sempat diangkat? Di BAP ini kamu bilang, jam 22 WIB, Ibu Putri Candrawathi, Richard, Kuat, Yosua sedang berkumpul di ruang keluarga?” kata Hakim Morgan Simanjuntak dalam sidang.

“Jadi mana yang benar yang di BAP atau sekarang ini?” tanya hakim lagi.

“Yang sekarang ini,” jawab Susi.

Susi mengaku, dirinya mengubah keterangan karena baru mengingat jelas peristiwa di Magelang itu.

4. Hakim Geram dengan Keterangan Susi

Hakim Wahyu sempat tak percaya dengan penuturan Susi, dan menyebut keterangannya dibuat-buat.

"Saya mau nanya sama Saudara, masuk akal nggak sih cerita Saudara ini?," tanya hakim.

Hakim menilai cerita Susi janggal, karena ia berkata pertengkaran Kuat dan Yosua terjadi di lantai satu, sedangkan Susi berada di lantai dua.

"Inilah kalau ceritanya setting-an ya seperti ini. Kau anggap kami ini bodoh," tandas hakim.

Berita Terkait
News Update