Kebakaran melanda ruko percetakan empat lantai di kawasan Tamansari, Jakarta Barat. (Ist)

Jakarta

Kebakaran Berkobar Melanda Ruko Percetakan Empat Lantai di Tamansari, Diduga Akibat Korsleting Listrik Mesin

Rabu 26 Okt 2022, 08:53 WIB

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Kebakaran berkobar melanda ruko percetakan di Jalan Mangga Besar 6  Utara RT009 RW001, Tamansari, Jakarta Barat, Selasa malam (25/10/2022). 

Ruko percetakan empat lantai itu hangus seketika karena korsleting listrik yang terjadi dari mesin percetakan.

Kasie Ops Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) Jakarta Barat Syarifuddin mengatakan, kebakaran terjadi sekira pukul 18.59 WIB.

"Objek yang terbakar ruko percetakan empat lantai," ujarnya saat dikonfirmasi.

Pihaknya Gulkarmat menerjunkan sebanyak 18 unit mobil pemadam kebakaran (damkar) dengan diisi 90 personil untuk memadamkan api.

Hal tersebut dilakukan guna mencegah adanya perambatan yang kemungkinan terjadi.

"Beruntung tidak terjadi perambatan. Setelah tiga jam kemudian api berhasil dipadamkan secara total," paparnya.

Syaifuddin memastikan tidak ada korban jiwa maupun luka-luka dalam peristiwa kebakaran yang menghanguskan ruko seluas 450 meter persegi tersebut.

"Dugaan penyebab korsleting listrik dari mesin percetakan," tukasnya. (Pandi)

Tags:
kebakaranruko percetakanEmpat Lantaikorsleting listrik

Pandi Ramedhan

Reporter

Administrator

Editor