Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo dan jajaran kepolisian. (Foto: Tribrata).

NEWS

Jerry Siagian Dipecat Tidak Hormat, Polri Tuai Apresiasi Publik

Senin 12 Sep 2022, 17:39 WIB

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Skandal Ferdy Sambo dan komplotannya berhasil dibongkar oleh pihak Polri. Salah satu komplotan Ferdy Sambo, AKBP Jerry Raymond Siagian akhirnya dipecat secara tidak hormat.

Pembersihan dalam tubuh kepolisian ini dipuji oleh mantan Wakapolri Komjen Pol (Purn) Oegroseno.

Oegroseno mengapresiasi kesigapan aparatur Polri dalam menampung aspirasi masyarakat untuk membongkar konspirasi Ferdy Sambo dan jaringannya secara tuntas.

Dalam wawancara dengan stasiun televisi swasta, seperti dilihat Ahad (11/9/2022), Oegroseno juga meminta agar segenap anggota kepolisian memegang teguh sumpah setia dan menjunjung tinggi kebenaran.

Dari kasus Ferdy Sambo dan kroninya ini, Oergroseno berharap agar setiap anggota mengambil pelajaran, bahwa perintah atasan yang tidak sesuai dengan peraturan dan perundang-undangan wajib ditolak.

"Sering saya katakan, perintah atasan yang tidak sesuai dengan peraturan perundang-undangan bukan hanya bisa, tapi wajib ditolak," kata Oegroseno.

Oegroseno juga menerangkan bahwa kewajiban anggota polisi adalah patuh pada kepala negara, bukan atasan.

"Dalam pelajaran pertama di pendidikan kepolisian, mereka diajarkan Tribrata dan Catur Prasetya. Ada juga orang yang salah memahami salah satu makna Catur Prasetya yaitu Setya Prabu. Setya Prabu dianggap setia pada pimpinannya, padahal bukan begitu. Pimpinan sejati polisi yang harus ditaati adalah kepala negara (Presiden), polisi hanya aparat negara," paparnya.

Karena itu Oegroseno berharap pembersihan dalam tubuh kepolisian dari komplotan Ferdy Sambo dapat menjadi momentum untuk mengembalikan Marwah kepolisian di mata masyarakat.

Kuasa hukum keluarga Brigadir J, Johnson Panjaitan, mengaku bersyukur bahwa kasus skandal Ferdy Sambo dan komplotannya telah diungkap oleh pihak kepolisian.

Meski begitu, Johnson berharap agar kasus ini bukan hanya diungkap, tapi diselesaikan dengan baik.

"Seperti kata Jenderal Oegroseno bahwa ini berhasil diungkap, namun kami berharap ini bukan hanya diungkap tapi juga dibereskan (kasus hukumnya-red)," kata Johnson Panjaitan.

Johnson berharap bahwa kasus pembunuhan Brigadir J yang menyeret oknum perwira kepolisian diusut tuntas dan transparan tanpa ditutup-tutupi.

Ia mengatakan lewat kasus Ferdy Sambo dan jaringannya ini, masyarakat akhirnya tahu secara benderang mana orang-orang yang ingin merusak citra dan marwah kepolisian.

"(Akhirnya)Jaringan yang ingin merusak organisasi Polri kini terang benderang dilihat oleh rakyat dan rakyat mendukung institusi polri (untuk pembersihan ini)," katanya.

Di sisi lain, Mantan Kabareskrim Polri, Komjen Pol Susno Duadji, mengatakan bahwa institusi kepolisian sudah melakukan apa yang seharusnya dilakukan. Ia menghimbau agar kepolisian bersikap serius dalam menangani kasus ini agar kepercayaan masyarakat terhadap polisi dapat dipulihkan kembali.

"Memang harus demikian. Sebab jika tidak dilakukan sidang etik, masyarat luas akan bertanya kepada institusi kepolisian," katanya.

Susno berharap bahwa sidang kode etik yang telah memecat perwira kepolisian terkait kasus Ferdy Sambo juga harus dilanjutkan proses hukumnya. Jangan hanya berhenti pada sidang kode etik.

"Tetapi penyelenggaraan sidang kode etik ini jangan sampai malah melunturkan kepercayaan (masyarakat) sebab sidang etik tidak menghapuskan tindak pidana terhadap para tersangka," ucapnya.

Sebagai informasi, beberapa waktu lalu pihak kepolisian telah menetapkan terdakwa AKBP Jerry Raymond Siagian telah melakukan pelanggaran kode etik berat kepolisian sehingga terdakwa dipecat secara tidak hormat.

Pemecatan sejumlah anggota polisi yang terkait kasus pembunuhan Brigadir J  sudah sesuai dengan arahan Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo untuk menegakkan kembali marwah kepolisian di mata masyarakat.(*)

Tags:
Jerry Siagian dipecat tidak hormatPolri tuai apresiasi publikPolriJerry Siagianapresiasi

Administrator

Reporter

Administrator

Editor