Positif Covid-19 di Jakarta, Alami Penurunan, 1.500 Kasus Per-Hari, Kasus Positif Covid-19 di Jakarta,
Kasus Positif Covid-19 di Jakarta Alami Penurunan, Rata-Rata 1.500 Kasus Per-Hari
JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Dinas Kesehatan (Dinkes) DKI Jakarta menyampaikan berdasarkan laporan terakhir, jumlah kasus aktif Covid-19 di Jakarta mengalami penurunan.
"Jumlah kasus aktif di Jakarta hari ini turun sejumlah 783 kasus, sehingga jumlah kasus aktif kini sebanyak 13.955 (orang yang masih dirawat/isolasi)," ujar Kepala Dinkes DKI, Dwi Oktavia, Minggu, 4 September 2022.
Tak hanya itu, Dwi juga menyampaikan untuk kasus positif Covid-19 di Jakarta pe rhari juga mengalami penurunan yang sebelumnya 2.000 kasus perhari kini menjadi 1.500 kasus per-hari setelah dilakukan tes PCR.
"Sebanyak 10.452 orang dites PCR hari ini untuk mendiagnosis kasus baru dengan hasil 1.506 positif dan 8.946 negatif," tutur Dwi.
Selain itu, pihaknya juga turut melakukan tes Antigen sebanyak 10.793 orang dengan hasil 538 positif dan 10.255 negatif.
"Perlu diketahui, hasil tes antigen positif di Jakarta tidak masuk dalam total kasus positif karena semua dikonfirmasi ulang dengan PCR," kata Dwi.
Kendati demikian, walaupun kasus Covid-19 di Jakarta mengalami penurunan, Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta tetap mengimbau kepada masyarakat untuk tetap disiplin protokol kesehatan (prokes).
"Pemprov DKI Jakarta mengimbau warga untuk senantiasa memakai masker saat sedang beraktivitas di luar rumah, terutama di tempat publik," imbaunya.
Selain itu, Pemprov DKI juga turut menyarankan warga untuk segera melengkapi vaksinisasi Covid-19 dengan booster (vaksinasi ketiga). (Aldi)