Gejala Monkeypox (cacar monyet) pada manusia. (Foo/Intenet/TST)

Kesehatan

3 Kandidat Vaksin Cacar Monyet yang Bakal Digunakan Indonesia, Mana Paling Ampuh?

Rabu 31 Agu 2022, 16:55 WIB

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Virus cacar monyet kini tengah menghantui masyarakat Indonesia.

Demi meminimalisir dampaknya, pemerintah tengah menjajaki tiga kandidat vaksin cacar monyet (monkeypox), yang bakal digunakan oleh Indonesia.

Ketiganya yakni, Imvamune® (Bavarian Nordic Denmark), LC16M8 (SVRG Kaketsuken Japan) dan ACAM2000 (Sanofi Pasteur Prancis).

"Ada beberapa kandidat vaksin monkeypox yang sudah kami bicarakan," ujar Direktur Utama Bio Farma Honesti Basyir dalam rapat dengar pendapat bersama Komisi XI DPR RI, Selasa (30/8.2022).

"Yaitu Imvamune® (Bavarian Nordic Denmark) sebanyak 2.000 dosis sudah didatangkan oleh Kementerian Kesehatan," tambahnya.

Menurutnya, semua vaksin tersebut sama-sama ber-platform live attenuated atau virus yang dilemahkan.

Lantas, mana yang lebih ampuh?

Berikut informasi selengkapnya, yuk simak!

1. ACAM2000 (Sanofi Pasteur)

Plarform: Live attenuated

Indikasi: Smallpox (Made from vaccinia virus related to smallpox with milder effect)

Indikasi usia: >1 tahun 

Informasi lain:

- Single dose

- FDA licensed

- Tidak dapat diberikan pada orang dengan penyakit jantung dan imunosupresif

- Pemberian PEP

2. Imvamune®(Bavarian Nordic Denmark)

Platform: Live attenuated

Indikasi : Smallpox, Monkeypox Orthopoxvirus

Indikasi usia: >18 tahun

Teknologi: Teknologi Modified Vaccinia Ankara-Bavarian Nordic (MVA-BN)

Informasi lainnya:

- World supply terbatas

- Pemberian 2 dosis disimplifikasi menjadi 1 dosis

Telah digunakan di Amerika Serikat dan Kanada

- Pemberian diutamakan untuk Post
Exposure Prophylaxis
(PEP)

3. LC16M8 (SVRG Kaketsuken Japan)

Platform: Live attenuated

Indikasi: Smallpox (Made from vaccinia virus related to smallpox with milder effect)

Indikasi usia:

Informasi lain:

- Kaketsuken memproduksi hanya untuk national stockpile

- Kapasitas produksi bulk untuk 30 juta dosis, akan segera upscale hingga 80 juta dosis

- Vaksin beku kering dan stabil hingga 30 hari setelah dilarutkan

- Pemberian PEP
(*)

Tags:
Cacar MonyetVaksin Cacar MonyetMonkeypoxBio Farma

Administrator

Reporter

Administrator

Editor