JEPANG, POSKOTA.CO.ID - Sebanyak 5 wakli Indonesia lolos ke babak 32 besar di hari pertama Kejuaraan Dunia 2022 di Tokyo, Jepang
Hasil itu diraih setelah mereka mampu mengalahkan lawan-lawannya di babak 64 besar pada Senin (22/8/2022).
Anthony Sinisuka Ginting menjadi wakil pertama Indonesia yang memastikan diri lolos ke 32 besar.
Peraih medali perunggu Olimpiade 2020 lolos usai mengalahkan wakil Brasil, Ygor Coelho lewat lewat pertarungan tiga gim dengan skor 13-21, 21-15, dan 21-12.
Ginting bersyukur bisa memenangi pertandingan ini. Berbicara jalannya laga, ia mengaku sempat tegang saat melakoni gim pertama.
"Di gim pertama saya bermain cukup tegang, dari pergerakan kaki juga terlalu lambat jadi kurang bisa bermain dengan pola saya sendiri," kata Ginting dalam keterangan PBSI.
Namun Ginting mampu bangkit setelah gim pertama berakhir. Hingga akhirnya dia berhasil menuntaskan permainan dengan kemenangan.
Dikatakannya, ia mempercepat tempo permainan di gim kedua dan ketiga. Alhasil, cara itu bisa memuat permainannya berkembang.
Langkah Ginting berhasil diikuti rekannya di sektor tunggal putra, Jonatan Christie yang juga sukses melaju ke babak 32 besar.
Jojo, sapaan akrab Jonatan Christie, berhasil menyingkirkan tunggal asal Prancis, Toma Junior Popov dua gim langsung dengan skor 21-9 dan 21-11.
Jojo sudah memperkirakan duel ini akan berjalan ketat. Hal ini berkaca dari pertemuan terakhir di final Swiss Open 2022, di mana dia juga menekuk Popov dengan skor sengit 21-18, 16-21, 24-22.
"Sebenarnya yang mengagetkan adalah kondisi lapangan yang berubah anginnya. Sedikit lebih kencang dari kemarin. Dengan kondisi lapangan yang berbeda kan harus berbeda juga strateginya. Dan mungkin tadi saya unggul di faktor itu," kata Jojo.
Namun langkah Ginting dan Jojo gagal diikuti Chico Aura Dwi Wardoyo dan Tommy Sugiarto yang mengalami kekalahan di babak 64 besar.
Dari tunggal putri, Gregoria Mariska Tunjung berhasil melaju ke babak 32 besar setelah mampu mengandaskan wakil Skotlandia, Kirsty Gilmour dua gim langsung 24-22 dan 21-7.
Gregoria mengatakan kemenangan ini berkat penampilan apik dirinya di gim pertama maupun kedua. Selanjutnya, ia akan menghadapi tunggal putri andalan Jepang, Akane Yamaguchi.
Gregoria memiliki modal bagus menghadapi unggulan pertama itu. Sebab, dia berhasil mengalahkan Akane di dua pertandingan terakhir.
"Saya tidak mau membebani diri saya dengan harus menang karena saya di dua pertemuan terakhir bisa menang. Saya fokus untuk menampilkan permainan terbaik saja," ungkapnya.
Sementara itu Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati menjadi wakil Indonesia yang lolos ke 32 besar di sektor ganda campuran.
Rehan/Lisa berhasil mengalahkan pasangan Chinese Taipe, Lee Jhe-huei/Hsu Ya Ching 21-14 dan 21-9.
Ribka Sugiarto/Siti Fadia Silva Ramadhanti menjadi wakil Indonesia terkahir yang lolos ke 32 besar. Mereka sukses menumbangkan wakil Chinese Taipe, Chang Ching Hui/Yang Ching Tun 21-14 dan 21-8.
Wakil Indonesia lolos ke 32 besar di hari pertama Kejuaraan Dunia 2022:
Tunggal putra:
Anthony Sinisuka Ginting
Jonatan Christie
Tunggal putri:
Gregoria Mariska Tunjung
Ganda putri:
Ribka Sugiarto/Siti Fadia Silva Ramadhanti
Ganda campuran:
Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati