Sebuah gudang aksesoris Hp di Gambir terbakar. (Ist)

Jakarta

Kebakaran Hanguskan Gudang Aksesoris Hp di Ruko ITC Roxy Mas Gambir, 1 Orang Alami Luka Bakar

Senin 04 Jul 2022, 12:26 WIB

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Kebakaran terjadi di sebuah ruko empat lantai yang merupakan gudang aksesori ponsel di Jalan Tanjung Selor Nomor 1A, tepatnya di belakang ITC Roxy Mas, Kelurahan Cideng, Kecamatan Gambir, Jakarta Pusat.

Diketahui kebakaran tersebut terjadi pada Senin (4/7/2022), sekitar pukul 07.16 WIB.

Kepala Seksi Operasi (Kasi Ops) Sudin Gulkarmat Jakarta Pusat, Unggul Wibowo mengatakan, pihaknya langsung menerjunkan 10 unit dengan 40 personel dan langsung melakukan operasi pemadaman.

"Kami mendapati laporan pada pukul 07.16 WIB dan langsung tiba dan beroperasi pada pukul 07.20 WIB," ucap Unggul, Senin (4/7/2022).

"Kami langsung menerjunkan 40 personel awalan," sambungnya.

Namun, Sudin Gulkarmat pun akhirnya harus menambah personelnya sebab kebakaran yang cukup besar.

"Kebakarannya besar kan jadi kami harus menambah unit. Total ada 12 unit yang dikerahkan untuk menanggulangi api," katanya.

Kendati, api yang cukup besar, operasi pemadaman tersebut baru dinyatakan selesai pada pukul 09.28 WIB, setelah hampir satu jam dilakukan pendinginan.

Akibat kebakaran tersebut, 1 orang warga bernama David Ahok (22) mengalami luka bakar di bagian tangan karena sempat terperangkap di lantai empat.

"1 orang korban, pria mengalami luka bakar di bagian tangan karena sempat terperangkap dilantai 4, namun berhasil keluar dengan melompat ke ruko sebelah," terang Unggul.

Namun, Unggul mengatakan belum diketahui pasti penyebab kebakaran ruko tersebut. (CR02)
 

Tags:
kebakarangudangaksesoris hpSudin Gulkarmat Jakpus

Administrator

Reporter

Administrator

Editor