JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Tidak menyebutkan rencana Presiden Jokowi mau ke Ukraina, Fadli Zon mengunggah cuitan terkait kondisi di Kiev, Ibu Kota Ukraina. Ia menyebut Kiev aman.
Menurut Fadli Zon, untuk perjalanan jalur darat dari Warsawa, Polandia, ke kota Kiev, Ukraina, kondisinya aman, dan tidak ada perang di sana. Tak perlu pengawalan berlebihan, semua tokoh yang bolak-balik ke sana aman, tidak pakai pengawalan berlebihan.
Kontan saja, cuitan Fadli Zon di twitter itu langsung mendapat banyak respon dengan mengkaitakan rencana kunjungan Presiden ke negeri yang sedang perang dengan Rusia itu.
Sebelumnya dikabarkan. Presiden Jokowi dikabarkan akan mengunjungi Ukraina, untuk menemui Presiden Volodymyr Zelensky, dan ingin bertindak sebagai juru damai dengan Rusia..
Fadli Zon dalam postingannya juga menegaskan, sudah banyak yang keluar masuk ke Kiev dan tidak pakai pengawalan berlebihan.
"Jalur dari Warsawa, Polandia ke Kiev, Ukraina baik naik mobil atau kereta aman. Tak ada perang di sana. Sekolah dan kehidupan sehari2 perlahan sdh kembali pulih. Semua tokoh yg bolak balik ke Kiev tak pakai pengawalan berlebihan. Tak ada yg pakai anti peluru dll," tulis @fadlizon.
Berikutnya berbagai tanggapan bermunculan, baik yang pro dan kontra. Meski Fadli Zon tidak mengkaitkan dengan kunjungan Presiden Jokowi ke Kiev, namun tanggapan netizen seperti otomatis mengkaitkan dengan kunjungan tersebut.
"Pelindung kepala, rompi antipeluru, hingga senjata laras panjang disiapkan untuk melindungi Presiden Jokowi selama kunjungan di wilayah perang Kiev, Ukraina, akhir Juni 2022," tulis akun @asumsico
"Bawa pasukan dan pasukan elit juga sedangkan dia kesana untuk cari solusi perdamaian di kedua negara tsb,logika dimana ya, ingin mendamaikan perang sedangkan dia bawa pasukan," ujar @Elton.
Na, yang berikut ini tanggapan formal yang terkait dengan pengamanan Presiden oleh Paspampres. Pengamanan oleh pengawal presiden itu bukan permintaan, tetapi sudah menjadi prosedur tetap (protap).
"Anda perlu main ke Paspampres biar tahu tupoksi nya mereka..Presiden gak ngatur soal teknis mereka..dan kalo soal Nyali, saya pikir Jokowi masih jauh levelnya dari anda," tulis akaun @Ivan.