Pengguna Internet di Indonesia Kurang Dari 5 Persen, Berikut Ini Wilayahnya
Rabu, 15 Juni 2022 21:00 WIB
Share
Industri 4.0 (Sumber ilustrasi: Pixabay/Geralt-9301)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Kontribusi pengguna internet sebagian besar berada di Pulau Jawa. Yakni sebesar 43,92 persen.

Sementara Sumatera sebesar 16,63 persen dan Sulawesi sebesar 5,53 persen.

Lainnya di bawah lima persen. Yaitu Kalimantan sebesar 4,88 persen, Nusa Tenggara sebesar 2,71 persen, Papua sebesar 1,38 persen, Bali sebesar 1,17 persen, dan Maluku sebesar 0,83 persen.

Hasil ini nampak dari survei Asosiasi Penyedia Jasa Internet Indonesia (APJII) seperti dikutip dari VOA pada Juni ini.

Keterangan ini disampaikan Ketua Umum Asosiasi Penyedia Jasa Internet Indonesia (APJII) Muhammad Arif.

Di samping itu dia menyebutkan ada peningkatan pengguna internet dari sebelum pandemi ke masa pandemi.

Sebanyak 175 juta pengguna pada sebelum pandemi. Ini kemudian meningkat menjadi sekitar 210 juta pengguna pada saat pandemi. ***