Sebuah papan reklame roboh di Jl.Martadinata, Cipayung, Tangsel. (foto:poskota/rizki)

Tangerang

Papan Reklame di Jalan RE Martadinata Roboh, Lurah: Kontruksinya Gak Layak Kayak Tiang Bendera

Selasa 14 Jun 2022, 01:41 WIB

TANGSEL, POSKOTA.CO.ID – Sebuah papan reklame besar berukuran 5 X 10 meter di Jalan RE Martadinata, Cipayung, Ciputat Timur, Kota Tangerang Selatan (Tangsel) roboh, Senin (13/6/2022).

Akibatnya arus lalu lintas dari kawasan Ciputat Timur menuju Parung, Kabupaten Bogor maupun sebaliknya mengalami kemacetan parah. 

Lurah Cipayung, Darwin Sopian menyebutkan robohnya papan iklan rokok itu dikarenakan konstruksi papan reklame yang tak layak. 

Sebab, papan yang berukuran 5 X 10 meter itu disanggah oleh sebuah tiang besar dengan posisi menyamping mirip bendera yang terpasang pada tiangnya. 

"Ini memang modelnya dipasang kayak tiang bendera konstruksinya," katanya kepada Poskota.co.id saat ditemui di lokasi, Cipayung, Ciputat Timur, Kota Tangsel.

Darwin menuturkan melihat kontruski papan iklan rokok tersebut pihaknya menilai membahayakan bagi pengguna jalan yang melintas. 

Karenanya pihaknya bakal mengkaji kembali pemasangan papan reklame di kawasan tersebut. 

"Iya ini seperti bendera kontruksinya jadi ke depan harus diperbiki," pungkasnya. (CR09) 


 

Tags:
kontruksi gak layakKayak Tiang BenderaPapan Reklame RobohJalan RE MartadinataPemkot Tangsel

Administrator

Reporter

Administrator

Editor