Mantan Sekretaris Kementerian BUMN, Muhammad Said Didu. (ist)

NEWS

BUMN Tak Sponsori Formula E, Said Didu Sebut Keajaiban Dunia Terjadi di Jakarta Pemerintah Pusat Jadi Oposisi Pemerintah Daerah

Sabtu 04 Jun 2022, 14:44 WIB

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Mantan Sekretaris Kementerian BUMN, Muhammad Said Didu terdapat keanehan yang terjadi di Jakarta.

Dimana, pemerintah pusat malah menjadi oposisi bagi pemerintah pemerintah Provinsi DKI Jakarta.

“Salah satu keajaiban dunia sedang terjadi, pemerintah pusat menjadi oposisi pemda DKI,” kata Said Didu dalam akun sosial.

Mengutip berita jakarta.poskota.co.id, kalimat tersebut dilontarkan Said Didu lantaran Pemerintah Pusat termasuk Kementerian Pemuda dan Olahraga (Menpora) diduga tak mensupport pergelaran Formula E.

Mantan Menteri Pemuda dan Olahraga Indonesia Roy Suryo ikut menyebut ketidakberpihakan pemerintah pusat dalam pelaksanaan Formula E cukup jelas.

“Tampak sekali subyektifitas & ketidakberpihakan Pemerintah (pusat) thdp Balapan Masa Depan ini. Padahal bermimpi jadi Negara Produsen Battery Mobil Listrik. AMBYAR,” ujarnya, Rabu, (1/602022).

Diketahui, gelaran Formula E yang akan berlangsung di Jakarta International e-Prix Circuit, Ancol, Jakarta Utara, hari ini Sabtu, (4/6/2022).

Tags:
BUMN Tak Sponsori Formula E JakartaSaid Didu Sebut Keajaiban Dunia BUMN Tak Sponsori Formula E JakartaSaid Didu Sebut Pemerintah Pusat Jadi Oposisi Pemerintah DaerahFormula E Jakartasaid didubumnKejaiban Dunia

Administrator

Reporter

Guruh Nara Persada

Editor