Bus yang membawa rombongan peziarah mengalami kecelakaan di Dusun Paripurna, Desa Payungsari, Panumbangan, Ciamis. (foto: ist)

Kriminal

Inalillahi! Bus Rombongan Peziarah Alami Kecelakaan, 3 Orang Tewas dan 21 Luka Berat

Minggu 22 Mei 2022, 09:49 WIB

TAMGERANG, POSKOTA.CO.ID - Bus yang membawa rombongan peziarah mengalami kecelakaan di Dusun Paripurna, Desa Payungsari, Panumbangan, Ciamis, Sabtu 21 Mei 2022 kemarin.

Menurut data yang dihimpun, akibat kecelakaan tersebut, tiga peziarah dinyatakan tewas dan 21 orang mengalami luka serius.

Adapun bus tersebut membawa peziarah warga Kampung Ceplak, Sukamulya Balaraja, Kabupaten Tangerang.

Informasi yang dihimpun peristiwa nahas tersebut terjadi saat rombongan usai berziarah di Panjalu menuju arah pulang ke Tangerang.

Rencananya sebelum pulang, bus tersebut menuju rute ziarah selanjutnya ke Tasikmalaya. Namun nahas bus milik PO Pandawa dengan nomor polisi DK 3707 WA diduga mengalami rem blong.

"Infonya ada 3 yang meninggal dunia dna 21 yang mengalami luka serius, namun saya belum dapat info detailnya karena datanya masih simpang siur," kata Yanto warga Kecamatan Sukmaulya, Minggu 22 Mei 2022.

Yanto mengatakan, saat menuju lokasi ziarah Pamijahan Tasikmalaya, bus melintas di turunan dan tanjakan Pari, Dusun Sriwinangun, Desa/Kecamatan Panjalu, mengalami rem blong sehingga hilang kendali.

"Bus menabrak sejumlah pengendara sepeda motor dan akhirnya menghantam rumah warga di Dusun Paripurna Desa Payungsari," terangnya.

Sementara Kades Sukamulya H Nawawi membenarkan adanya informasi kecelakaan maut yang menimpa warganya. Dirinya sedang menunggu informasi, karena saat ini sejumlah pezjiarah yang selamat dari kecelakaan sulit dihubungi.

"Belum ada informasi detail, karena info yang diterima masih simpang siur, dan semoga keluarga korban diberikan ketabahan," terangnya. (muhammad iqbal)

Tags:
Rombongan peziarahbus-kecelakaankabupaten tangerangrem blong

Administrator

Reporter

Administrator

Editor