Eka Sugiarti menunjukan posisi sejumlah barang yang digasak di dalam rumahnya. (foto: poskota/ ivan)

Kriminal

 Ditinggal Mudik Lebaran! Rumah di Cilincing Dibobol Maling, Uang Puluhan Juta dan Barang Elektronik Raib

Selasa 10 Mei 2022, 15:03 WIB

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID – Aksi pencurian rumah kosong terjadi di Jalan Kalibaru, Cilincing, Jakarta Utara, pada Jumat (6/5/2022) lalu. Saat itu, rumah sedang ditinggal mudik lebaran oleh pemiliknya ke kampung halaman.

Sementara itu, kejadian baru diketahui pemilik rumah setelah mendapat informasi dari Ketua RT setempat, bahwa kediamannya telah di bobol.

Mendengar laporan tersebut, Eka Sugiarti (30) pemilik rumah lantas segera bergegas menuju Jakata dan tiba keesokan harinya.

“Jumat itu saya ditelepon sama keluarga bahwa ada pembobolan, langsung saya pulang ke Jakarta hari itu juga, nyampe Sabtu sore,” ujar Eka dilokasi, Selasa(10/5/2022).

Guna mencari informasi tambahan, Eka dengan segera menyambangi kediaman tetangga sekitar untuk mengecek kamera CCTV yang terpasang.

Naas usaha yang dilakukan Eka sia-sia, lantaran CCTV yang terpasang di area sekitar rumah tetangganya dalam kondisi tidak menyala.

“Saya keliling ke tetangga sekitar barangkali ada yang punya CCTV, ya cuman jawabannya entah mati, entah nggak ada yang lewat,” ungkap Eka.

Setelah melakukan usaha yang juga tidak membuahkan hasil, Eka dengan segera melaporkan kejadian pembobolan rumahnya kepada Polisi.

“Jadi akhirnya saya pulang lagi langsung lapor ke Polsek Cilincing,” lanjut Eka.

Adapun dalam peristiwa tersebut, perampok berhasil menggasak uang senilai 30 juta rupiah, BPKB motor Nmax, hingga Tv ukuran 50 inch.

“Uang sekitar Rp 30 juta, TV Sony 50 inch, laptop merk HP, BPKB motor N-Max, jam tangan, celengan, dompet,” tandasnya. (CR06)

Tags:
Pencurianrumah dibobolmudik lebaran

Administrator

Reporter

Administrator

Editor