Roy Suryo. (Twitter/@KRMTRoySuryo)

Nasional

Panas! Cek Keaslian Foto Syur yang Diduga Gatot Nurmantyo, Roy Suryo Ditantang Taruhan Iris Kuping

Selasa 03 Mei 2022, 13:15 WIB

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Pakar Telematika Roy Suryo ditantang taruhan iris kuping oleh akun peretas atau hacker terkait keaslian foto syur yang diduga mantan Panglima TNI Gatot Nurmantyo dan Aylawati Sarwono yang beredar luas di media sosial (medsos).

Sebelumnya, Roy Suryo menanggapi foto syur yang diduga Gatot Nurmantyo tersebut. Roy Suryo pun menyangsikan keaslian foto itu.

"Satu kata saja ... NGAWUR," cuit Roy Suryo melalui aku Twitter pribadinya @KRMTRoySuryo2.

Mendapati hal itu, akun @volt_cyber, melalui pesan Instagram menantang Roy Suryo, untuk mengecek keaslian foto tersebut dengan taruhan iris kuping.

Akun peretas tersebut, mengaku memiliki foto asli Gatot Nurmantyo Aylawati Sarwono di kamar hotel.

Akun hacker itu pun bersedia mengirimkan file asli foto syur tersebut agar lebih mudah diteliti.

"Aing kasih file aslinya dan lu analisis mari kita taruhan iris kuping kalo itu memang editan aing iris kuping,klo itu real aing iris kuping lu gmn Roy??" tantang akun Instagram yang mengaku dirinya sebagai peretas @volt_cyber seperti yang dilihat Poskota, Selasa 3 Mei 2022.

Namun, Roy Suryo tidak menggubris tantangan si peretas tersebut. Malah, si penantang mengaku akun Roy Suryo @krmtroysuryo2 malah memblokir akun Instagramnya.

"Akun ku di blokir sama Sukro," terang @volt_cyber dalam unggahannya.

Dalam foto yang tersebar luas di Twitter tersebut, tampak kaki perempuan yang tengah berbaring di ranjang hotel bersprei warna putih.

Tak jauh, terlihat pria mengenakan kemeja batik tengah bersila dan berdoa.

Di foto berikutnya, tampak seorang perempuan yang mirip dengan Aylawati Sarwono kerabat dari Jaya Suprana berbaring di ranjang hotel dengan bertelanjang dada. (yono)

Tags:
Gatot Nurmantyomantan-panglima-tniFoto syur di kamar hotelRoy Suryo

Administrator

Reporter

Administrator

Editor