Judika ft. Nurlela Rilis Lagu "Takkan Pernah Tinggalkanku", Angkat Video Klip Penuh Makna Bertema Religi: Ini Lirik Lengkapnya

Sabtu 23 Apr 2022, 15:16 WIB
Sosok anak penjual koran dalam video klip lagu "Takkan Pernah Tinggalkanku" ciptaan Judika dan berduet dengan Nurlela. (Foto/tangkapanlayar)

Sosok anak penjual koran dalam video klip lagu "Takkan Pernah Tinggalkanku" ciptaan Judika dan berduet dengan Nurlela. (Foto/tangkapanlayar)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Penyanyi tersohor Indonesia, Judika berduet dengan seorang wanita muda penyandang tuna netra, Nurlela. Mereka merilis lagu berjudul "Tak Pernah Tinggalkanku".

Diketahui, peluncuran single "Tak Pernah Tinggalkanku" berlangsung, di Holywings Gold, Kelapa Gading, pada Kamis (21/4/2022). Diikuti juga dengan video musiknya yang dirilis pada hari yang sama.

Lagu "Takkan Pernah Tinggalkanku" mengisahkan tentang kehidupan seseorang yang tak pernah beruntung bisa hidup dalam kenikmatan. Namun, di sela-sela kehidupannya itu, sosok yang diceritakan tak pernah lupa adanya Tuhan.

Adapun dalam video klip lagu ini seseorang tersebut digambarkan sebagai seorang anak laki-laki, yang berjuang bertahan hidup di kerasnya ibu kota, Jakarta.

Dalam video klipnya, sang anak memegang banyak koran, salah satu di antaranya Koran Poskota. Koran tersebut merupakan mata pencahariannya sebagai loper koran.

Judika feat. Nurlela - Tak Pernah Tinggalkanku (Official Music Video)

Melalui pekerjaannya itulah segala mimpinya bergantung. Bahkan, anak tersebut masih sempat untuk menyisihkan uang hasil menjual koran untuk membeli buku pelajaran.

Untuk memaknai lebih dalam lagu "Tak Pernah Tinggalkanku", berikut Poskota.co.id siapkan lirik lagu tersebut.

Lirik lagu Judika ft. Nurlela "Tak Pernah Tinggalkanku"

Aku terlahir di dunia ini
Dengan sgala kelemahanku
Tuhan mengajarkanku rasa bersyukur
Atas semua ini

Aku terlahir di dunia ini
Dengan sgala kekuranganku
Tuhan mengajarkanku rasa bersyukur Atas semua ini

Aku bagaikan karang di lautan
Sendiri di terpa ombak
Aku bagaikan kapal yang hampir karam Sendiri melawan badai

Reff:

Setiap manusia berharap dirinya terlahir sempurna Tanpa ada kekurangan di dalam dirinya

Aku bersyukur Tuhan tak pernah kau tinggalkanku disaat diriku lemah Disaat diriku rapuh

Aku bersyukur Tuhan tak pernah kau tinggalkanku disaat diriku lemah Disaat diriku rapuh

Rest Area Saat Mudik Lebaran 2022 Dibatasi Hanya 30 Menit, Ini Alasannya!

Tak pernah kau tinggalkanku
Tak pernah kau tinggalkanku
Disaat diriku rapuh
Tak pernah kau tinggalkanku

Sebagai informasi, bakat Nurlela ditemukan oleh Menteri BUMN, Erick Thohir, kala mengunjungi Panti Sosial Rehabilitasi Penyandang Disabilitas, Kabupaten Bandung, Jawa Barat.

Hingga akhirnya Erick terpikir untuk mempertemukan Nurlela yang merupakan fans Judika dengan sang idola, untuk menjadi rekan duet bersama. (Ibriza)

Berita Terkait

News Update