Kriminolog UI, Achmad Hisyam.

Kriminal

Karyawati Cantik di Cikarang Tewas Dicelurit, Kriminolog: Ada Kaitannya dengan Asmara

Selasa 22 Mar 2022, 23:35 WIB

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Seorang gadis cantik berinisial IN (21) ditemukan mengenaskan tergeletak bersimbah darah dengan luka tusukan di kampung Tegal Gede RT 02 RW 06, Desa Mekarmukti, Kecamatan Cikarang Utara, Bekasi, Selasa (22/03/2022) pagi.

Dalam kasus ini, polisi menduga bahwa IN bukan menjadi korban begal.

Sebab tidak ditemukan adanya barang-barang korban yang hilang.

Kriminolog, Achmad Hisyam mengatakan, dalam kasus ini, pelaku diduga memang ingin mencelakakan korbannya.

Sebab jika ingin merampok, pasti ada barang korban yang hilang.

"Ini biasanya bukan perampokan, bukan begal, hanya ingin mencelakakan korban aja dan ingin membunuh," ujarnya ketika dikonfirmasi, Selasa (22/3/2022).

Dikatakan Hisyam, pelakunya itu belum tentu orang yang korban kenal.

Tapi kemungkinan ada hubungannya dengan korban baik secara langsung maupun tidak langsung.

"Kalau hubungan langsung ya sepertinya ada yang dengki, ada yang marah ada yang cemburu, pokoknya ada yang merasa dirugikan.

Dalam hal ini, Hisyam menilai pelaku bisa saja orang suruhan.

Hal itu dia katakan lantaran ada kemungkinan ada tiga motif yang terjadi dalam kasus tewasnya korban itu.

"Jadi kalau saya simpulkan ini ada kaitannya dengan hal-hal yang berurusan dengan tiga hal, yang pertama urusan cinta, kedua urusan harta, sama dendam, diantara tiga itu," paparnya.

Menurut Hisyam, hal tersebut diperkuat dengan tidak ada barang-barang korban yang hilang.

Sebab jika pelaku berniat merampok, pasti ada barang korban yang hilang.

Terlebih saat itu korban sudah tergeletak bersimbah darah.

"Kalo orang yang awalnya niatnya merampok itu biasanya dia ga membunuh karena dia tau membunuh itu lebih berat ancamannya," pungkas Hisyam. (pandi)

Tags:
Gadis Cantik Tewas DiceluritKasus Pembunuhan di Cikarang UtaraKriminologAchmad Hisyam

Pandi Ramedhan

Reporter

Administrator

Editor