Siap-siap! Hutama Karya Terapkan Tilang Elektronik Pertama di Jalan Tol, Trans Sumatera Jadi yang Pertama

Jumat 04 Mar 2022, 08:00 WIB
HK Terapkan Tilang Elektronik Pertama di Jalan Tol Indonesia. (Foto: Humas HK)

HK Terapkan Tilang Elektronik Pertama di Jalan Tol Indonesia. (Foto: Humas HK)

Apabila pengguna jalan lupa untuk mengisi saldo UE, dapat menggunakan aplikasi HK Toll Apps yang dimiliki oleh Hutama Karya dimana terdapat fitur Cek Saldo UE dan juga dapat melakukan Top up saldo UE.

Penandatanganan kerja sama ini bertempat di Kantor Cabang Jalan Tol Trans Sumatera (JTTS) Ruas Bakauheni – Terbanggi Besar, yang dihadiri oleh Executive Vice President Divisi Operasi & Pemeliharaan Jalan Tol (OPT) Hutama Karya Dwi Aryono Bayuaji dengan Wakil Direktur Lalu lintas Kepolisian Daerah Provinsi Lampung Ajun Komisaris Besar Polisi (AKBP) Muhammad Ali.

Serta disaksikan secara virtual oleh Direktur Operasi III Hutama Karya Koentjoro.

Turut hadir pula dalam seremoni penandatanganan dan Launching ETLE, Kepala Dinas Perhubungan Provinsi Lampung, Bambang Sumbogo dan Kepala Cabang Jasa Raharja Zulham Pane dan jajaran pejabat Polda dan Hutama Karya lainnya.

Berita Terkait
News Update