UKRAINA, POSKOTA.CO.ID – Badan Pengungsi PBB atau United Nations High Commissioner for Refugees (UNCHR) menyebutkan bahwa lebih dari 830.000 pengungsi telah meninggalkan Ukraina.
Dilansir dari Al Jazeera pada Rabu (2/3/2022) data dari UNCHR untuk saat ini mencatat hampir 836.000 jumlah pengungsi dari Ukraina.
Jumlah tersebut terhitung sejak hari pertama pecah perang Rusia Ukraina enam hari yang lalu.
Adapun para pengungsi Ukraina tersebar di beberapa wilayah negara tetangga Ukraina seperti Polandia, Moldova, Polandia, Slovakia, dan Romania.
Saat ini dari data yang dilansir dari Al Jazeera, Polandia menjadi negara tetangga terbanyak yang menampung pengungsi dari Ukraina.
Adapun jumlahnya mencapai 450.000 orang pengungsi.
Sementara dilansir dari Instagram resmi milik UNCHR @refugees, pada hari kelima perang Rusia Ukraina yakni pada Selasa (1/3), jumlah pengungsi yang memasuki wilayah Polandia mencapai 280.000 orang lebih.
“Orang-orang di seluruh Polandia membuka hati mereka untuk pengungsi dari Ukraina,”
“Dari sumbangan untuk kebutuhan dasar hingga tawaran transportasi dan akomodasi, mereka menyambut baik tetangga mereka yang harus meninggalkan rumah mereka,”
“Dalam 5 hari pertama sejak dimulainya serangan militer di #Ukraina, 280.000+ orang telah mencari keselamatan di negara tetangga #Polandia. Kami mendukung pihak berwenang di lapangan, dan memberikan informasi, bantuan hukum, persediaan bantuan & lainnya,” tulis UNCHR lewat akun resminya @refugees, dikutip pada (2/3).
UNCHR menyebutkan bahwa mereka mengestimasi jumlah pengungsi dari Ukraina adalah sekitar 4 jura orang.
Saat ini mereka sedang bekerjasama dengan badan PBB lainnya serta organisasi nasional maupun non pemerintah untuk memfasilitasi pengungsi dari Ukraina. (Firas)