Bawa ribuan mobil mewah, kapal kargo Felicity Ace tenggelam di dasar Atlantik wilayah Portugis, setelah terbakar hebat. (Foto/twitter@mikeschuler)

Mobil

Nangis Bombay! Bawa Ribuan Mobil Mewah, Kapal Kargo Felicity Ace Tenggelam di Dasar Atlantik Wilayah Portugis Setelah Terbakar Hebat

Rabu 02 Mar 2022, 13:15 WIB

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Setelah diberitakan sebelumnya, kapal kargo Felicity Ace yang membawa ribuan mobil mewah mulai dari Porsche, Audi, Bentley serta VW akhirnya tenggelam di lepas pantai kepulauan Azores Portugis.

Peristiwa ini terjadi setelah dua minggu sebelumnya kapal kargo tersebut mengalami kebakaran hebat dalam perjalanan dari Emden, Jerman menuju Davisville di Amerika Serikat pada 16 Februari 2022.

Seperti dikabarkan oleh reuters, bahwa seorang pejabat pelabuhan mengungkapkan bahwa kapal tersebut tenggelam dan tidak berhasil di tarik menuju Belanda untuk mendapatkan penanganan.

Joao Mendes Cabecas selaku kapten pelabuhan di dekat palau Faial mengungkapkan tenggelamnya Felicity Ace akibat kerusakan pada struktur kapal sehingga masuknya air laut.

"Saat kapaal mulai ditarik, air mulai masuk sehingga menyebabkan kapal kehilangan kestabilanya dan tenggelam," papar Joao Mendes Cabecas.

Seperti diberitakan sebelumnya bahwa Felicity Ace membawa ribuan mobil mewah mulai dari Porsche, Audi, Bentley serta VW.

Lihat juga video “Hujan Deras Sebabkan Kabupaten Lebak Kembali Dikepung Banjir”. (youtube/poskota tv)

Cabecas menambahkan meskipun kapal Felicity Ace tenggelam di dasar Atlantik di kedalaman 3.500 meter, namun tidak terdapat kebocoran minyak dari tangki bahan bakar.

Pakar asuransi mengatakan insiden itu dapat mengakibatkan kerugian sebesar $155 juta atau setara dengan Rp2.226.381.250.000.

Tags:
kapal kargo terbakarankebakaran kapal bawa mobil mewahribuan mobil mewah kebakar dalam kapalFelicity Ace

Reporter

Administrator

Editor