Oleh karenanya Buya Arrazy menyampaikan nasihat pentingnya menjaga ukhuwah Imaniyah.
Arrazy juga menceritakan perbedaan politik antara Umar bin Khattab RA dan Ali bin Abi Thalib RA.
Ketika Sayidina Umar bin Khattab dipilih sebagai Amirul Mukminin menggantikan Abu Bakar Sidik RA, Sayidina Ali tidak menolak padahal beliau adalah pemegang gelar Ahlulbait.
Begitupun ketika Umar bin Khattab RA selaku Amirul Mukminin akan ikut berperang, Ali bin Abi Thalib orang yang berani melarang pemimpinnya yang akan turun berperang melawan musuh-musuh Islam.
"Ini memberi makna, meski berbeda politik Sayidina Ali tetap pada keputusan dan pada saat tertentu juga harus melindungi pemimpinnya," kata Arrazy.
Dalam kesempatan ceramahnya, Arrazy mengingatkan untuk menjauhi berita-berita atau informasi di media sosial yang dibuat orang tidak bertanggung jawab alias hoax yang digunakan memecah belah masyarakat.
"Sesungguhnya musuh kita yang sesungguhnya yaitu hoax. Oleh karenanya mari kita islah pada diri kita agar selalu menjaga Keimanan terhadap Allah SWT dan Rasul-Nya," tandasnya. (haryono)