Pratama Arhan resemi pindah ke Tokyo Verdy. (Foto/Instagram/@levelupasia)

Sepak Bola

Gabung Klub Jepang Tokyo Verdy, Status Pratama Arhan Bukan Pemain Asing, Kok Bisa?  

Jumat 18 Feb 2022, 11:34 WIB

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID – Bek kiri Timnas Indonesia Pratama Arhan resmi bergabung dengan klub divisi 2 Liga Jepang, Tokyo Verdy. Dia direkrut dari PSIS Semarang dengan status permanen.

Uniknya, status Pratama Arhan di klub Tokyo Verdy bukan sebagai pemain asing. Hal ini karean kompetisi Liga Jepang alias J.League mempunyai aturan yang bisa menguntungkan para pemain asal Indonesia.

J League memberlakukan aturan khusus untuk J.League Partner Nations (JPN). J League Partner Nations ini merupakan negara-negara yang sudah menjalin kerja sama dengan Liga Jepang di bidang sepak bola.

Pada musim 2021, ada delapan negara yang masuk ke dalam J.League Partner Nations yaitu Indonesia, Thailand, Vietnam, Myanmar, Malaysia, Kamboja, Singapura, dan Qatar.

Keuntungan menjadi anggota JPN adalah para pesepakbola dari negara tersebut punya kebebasan untuk berkarier di J League. Sehingga status mereka bukanlah pemain asing, tetapi pemain lokal.

Untuk kasta tertinggi yakni J League 1 menerapkan aturan lima pemain asing, sedangkan J League 2 dan 3 dibatasi empat pemain asing.

Pratama Arhan pun berpeluang menjadi starter Tokyo Verdy karena tidak terkendala penerapan pemain asing. 

Sementara itu, sebelumnya, Pratama Arhan telah resmi menjadi bagian skuat Tokyo Verdy klub divisi dua liga Jepang. Nantinya, Pratama Arhan akan memakai nomor punggung 38 di Tokyo Verdy.

Lihat juga video “Ahli Feng Shui Master Xiang Yi: Politik Tahun Ini akan Terjadi Ledakan Besar”. (youtube/poskota tv)

Jersey original dengan nama dan nomor Arhan pun sudah dijual di laman resmi merchandise klub, verdy.shop. Tersedia dua pilihan harga untuk jersey musim 2022.

Untuk jersey spesifikasi replika dibanderol dengan harga 17.000 yen atau sekitar Rp2,1 juta. Pembeli harus merogoh kocek lebih dalam lagi untuk jersey dengan nama dan nomor punggung yakni 20.900 yen atau sekitar Rp 2,5 juta.

Selain itu, pemesan online juga masih harus membayar ongkos kirim. Untuk ke Indonesia tersedia paket ongkir 2.000 ribu yen atau sekitar Rp 250 ribu. (Rizki Febianto)

Tags:
Pratama Arhan resmi bergabung dengan Tokyo VerdyTokyo Verdy merupakan klub liga 2 di JepangJersey Pratama Arhan telah terjual di toko merchandise Tokyo VerdyStatus Pratama Arhan bukan pemain asing di Tokyo Verdy

Administrator

Reporter

Administrator

Editor