Murid SMP Islam Dian Didaktika antusias sambut PTM penuh.(angga)

Depok

PTM Penuh Dibuka Wali Kota Depok, Murid dan Orang Tua Sukaria

Senin 24 Jan 2022, 14:46 WIB

DEPOK, POSKOTA. CO. ID - Wali Kota Depok KH.M.Idris telah membuka Pembelajaran Tatap Muka (PTM) penuh di Kota Depok. 

Sekolah tersebut salah satunya Ada lah SMP Islam Dian Didaktika di Kecamatan Cinere, begitu sangat disambut antusias para orang tua murid.

"Alhamdullilah dibuka PTM 100 persen ini begitu sangat dinantikan oleh para orang tua siswa. Selama dua tahun berjalan Pembelajaran jarak jauh (PJJ) secara daring, kini anak-anak sudah bisa belajar penuh di sekolah tentu dengan menjaga protokol kesehatan sangat ketat, " ujar Kepala Sekolah SMP Islam Dian Didaktika, Suparjo, S. Pd  Bio., kepada Poskota di ruangan kerjanya, Senin (24/1/2022) pagi.

Sesuai surat edaran Wali Kota Depok penerapan PTM 100 persen mulai Hari ini, sebelum Pelaksanaan pihaknya telah mencoba mensimulasikan dalam rangka Pelaksanaan PTM.

"Supaya siswa dan guru tidak kaget, maka terlebih dahulu kita lakukan simulasi kegiatan belajar di sekolah. Dalam pelaksanaan PTM hari Ini para siswa dan guru sudah tahu apa yang harus dilakukan sehingga tidak kaget lagi, " katanya.

Parjo menyebutkan teknis PTM 100 persen adalah para guru sejak pagi sebelum masuk belajar menyambut anak dari gerbang sekolah diantar hingga masuk ke dalam kelas. Tentu ya para siswa terlebih dahulu harus melewati check point penjagaan cek suhu tubuh, cuci tangan, wajib menggunakan masker, dan hand sanitizer.

"Bagi pengantar orang tua kendaraan hanya cukup boleh di depan gerbang sekolah, setelah itu buat guru dan wali kelas yang menyambut hingga diantar sampai kelas, " katanya.

Pria asal Solo Jawa Tengah ini menuturkan sebelum melakukan pembelajaran para siswa terlebih dahulu melakukan kegiatan Morning and Literasi (MLC) mulai dari pukul 7.15 WIB sampai 08.00 WIB.

Kegiatan MLC tersebut, lanjut Suparjo, wali kelas berinteraksi dengan setiap murid di kelas seperti menanyakan kesiapan anak, kesehatan, sudah sarapan apa belum dan menanyakan kondisi orang tua, berikrar pagi, dan baca Al Quran.

"Kita memiliki 12 kelas mulai dari kelas 7 ada tiga kelas, kelas 8 ada lima kelas, dan untuk kelas 9 ada empat kelas dengan jumlah siswa ada sekitar 264 siswa," ungkapnya.

Untuk protokol kesehatan yang dijalankan, menurut Parjo, dari pihak sekolah telah menyediakan sejumlah tempat di tiap sudah dan tempat strategies disediakan wastafel untuk cuci tangan, hand sanitizer di setiap sudut ruangan, dan masker cadangan bagi para siswa yang lupa tidak membawa masker.

Sesuai anjuran dalam surat edaran,  kantin tidak buka dan sebagai pengganti siswa wajib membawa ramsung atau bekal sendiri dari rumah.

"Antisipasi kerumunan kantin sekolah sementara di tutup. Dan digantikan dengan membawa bekal sendiri dari rumah untuk makan bersama di dalam kelas usai jam istirahat, " tambahnya.

Sementara seluruh guru, pegawai, bahkan seluruh siswa juga telah di lakukan vaksin.

"Sudah semua guru, pegawai, dan pelayanan telah di vaksin seluruh ya. Ada guru yang sekarang sedang menjalankan vaksin booster ke-3, " pungkasnya.(angga)

Tags:
ptm dibukawali kota depokmurid dan orang sukaria

Angga Pahlevi

Reporter

Administrator

Editor