Ih, Seram! Minim Penerangan, Jalan Raya Tapos Rawan Kejahatan, Kerap Terjadi Pembegalan?

Selasa 25 Jan 2022, 07:20 WIB
Minim Penerangan, Jalan Raya Tapos Rawan Kejahatan

Minim Penerangan, Jalan Raya Tapos Rawan Kejahatan

“Sebagai Antisipasi, Kami Lakukan Upaya Preventif dengan Patroli dan Sambang Dialogis, Kapolsek Cimanggis, Kompol Ibrahim Joao Sadjab”

KAWASAN Jalan Raya Tapos – Leuwinanggung, Depok kalau malam gelap dan rawan kejahatan. Hal ini karena minimnya lampu penerangan. Warga mengeluhkan kondisi tersebut.

Keluhan disampaikan ke redaksi Poskota yang isinya “Jalan Raya Tapos, Depok rawan kejahatan,  lantaran jalan gelap akibat minim penerangan. Mohon perhatian pihak terkait. (08788271xxxx).

Kapolsek Cimanggis, Kompol Ibrahim Joao Sadjab mengatakan dalam mengantisipasi kerawanan gangguan Kamtibmas pada malam hari, pihaknya melakukan upaya preventif dengan patroli dan sambang dialogis ke masyarakat.

"Kita himbau jika ada keperluan penting tidak keluar rumah pada tengah malam. Jika mendesak ditemani dua orang, jika mau keluar. Hal ini untuk mengantisipasi kejahatan malam hari khususnya begal, " tutup perwira jebolan Akpol 2009. (angga/ta)

Berita Terkait

Kejahatan Makin Sadis, Salah Siapa?

Senin 07 Feb 2022, 06:00 WIB
undefined

News Update