Kondisi kedua kendaraan pasca terlibat kecelakaan lalu lintas di Jalan Gatot Subroto, Jakarta Selatan, Minggu (23/1/2022). (Ist)

Kriminal

Kecelakaan Libatkan 2 Truk di Jalan Gatot Subroto, Satu Pengemudi Tewas Terjepit

Minggu 23 Jan 2022, 16:12 WIB

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Peristiwa kecelakaan lalu lintas (laka lantas) terjadi di depan Balai Kartini, Jalan Gatot Subroto, Jakarta Selatan, pada Minggu (23/1/2022) subuh.

Kepala Sub Direktorat Penegakan Hukum Dirlantas Polda Metro Jaya, AKBP Arga Dija Putra menuturkan, kecelakaan sekitar pukul 04.30 WIB tersebut, melibatkan dua unit kendaraan truk pengangkut hebel dan sampah.

Lanjut dia, dalam insiden nahas tersebut, seorang pengemudi truk pengangkut hebel berinisial Y dinyatakan tewas di tempat setelah mendapati luka yang cukup parah usai menghantam bagian belakang truk sampah.

"Saat itu kendaraan light truck yang dikemudikan saudara Y melaju dari arah barat menuju timur di Jalan Gatot Soebroto”, jelas Arga dalam keterangannya.

Dia menambahkan, sesampainya di depan Balai Kartini, truk pengangkut hebel yang dikemudikan oleh Y menabrak bodi bagian belakang truk sampah yang dikendarai oleh M.

"Saat ditabrak oleh Y, truk yang dikemudikan M tengah berhenti karena mengalami pecah ban," ucapnya.

Ungkap dia, selain dari rusaknya dua kendaraan yang terlibat, kecelakaan tersebut juga menyebabkan Y dinyatakan tewas di tempat kejadian perkara (TKP) akibat menderita luka yang serius.

"Jenazah Y lantas dibawa ke Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo (RSCM), Jakarta Pusat," imbuhnya.

"Terkait penyebab, diduga karena kurang hati-hati dan konsentrasi," tandas Arga. (cr10)


 

Tags:
Kecelakaan Mautmelibatkan 2 trukpengendara tewasdi Jalan Gatot Subroto

Administrator

Reporter

Administrator

Editor