ADVERTISEMENT

Intelijen Inggris Sebut Agen Tiongkok Campuri Politik Di Inggris

Selasa, 18 Januari 2022 19:40 WIB

Share
Menara Elizabeth atau dikenal publik sebagai Big Ben.
Menara Elizabeth atau dikenal publik sebagai Big Ben.

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

INGGRIS, POSKOTA.CO.ID - Badan intelijen Inggris, MI5, sedang menghadapi tekanan politik.

Hal ini karena MI5 tidak memberi tahu parlemen Inggris lebih dini tentang kegiatan dari mata-mata Tiongkok yang dicurigai.

Kini mereka menyebutkan mata-mata itu secara terbuka terlibat dalam campur tangan politik di Inggris.

Badan keamanan Inggris telah memperingatkan dalam bulan-bulan terakhir ini tentang Tiongkok yang meningkatkan kegiatan mata-matanya di negara itu.  

Tetapi tersangka mata-mata itu, Christine Lee, seorang ibu berusia 59 tahun dan memiliki dua anak.

Dia menjabat sebagai penasihat hukum untuk Kedutaan Besar Tiongkok dan diizinkan bekerja bebas.

Dia malah menerima penghargaan pada 2019 dari Kantor Perdana Menteri Inggris di Downing Street.

Christine Lee disebut memfasilitasi dan menyalurkan sumbangan finansial dari Tiongkok kepada partai politik dan anggota parlemen.

Dia selama tiga dekade membentuk koneksi dengan politisi dan tokoh-tokoh tingkat tinggi menurut peringatan yang jarang diterbitkan dari MI5 kepada parlemen Inggris pada Kamis (13/1/2022).

Peringatan MI5 itu menyebutkan Christine Lee adalah seorang agen dari Departemen United Front Work. Ini adalah sebuah departemen yang melapor langsung kepada Komite Sentral Partai Komunis Tiongkok.

Halaman

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

Komentar
limit 500 karakter
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE.
0 Komentar

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT