Kasus Prostitusi Online Artis Makin Marak, Menuruit Pengamat Hiburan Ini Mengejutkan Sekaligus Miris, Maksudnya?

Senin 03 Jan 2022, 23:44 WIB
Pengamat Hiburan, Buddy Ace. (Foto: Instagram/@buddy_ace)

Pengamat Hiburan, Buddy Ace. (Foto: Instagram/@buddy_ace)

"Kalau dulu polisi bisa menggerebek langsung ke lokasi. Sekarang akun A, B, C, D, pindah-pindah, informasi personal. Semua orang bisa lihat. Jadi sebetulnya, mengejutkan itu," tuturnya.

Menurutnya banyak pemain yang menjalani bisnis esek-esek online tersebut, menyamar dibalik nama influencer. Bermodal puluhan atau ratusan ribu followers.

Hal yang mengkhawatirkan, bahwa industri prostitusi online ini bisa masuk ke dalam rumah. Oleh karena itu, penting adanya edukasi dari orang tua atau organisasi keagamaan terkait hal ini.

Namun selain rumah, Buddy Ace mengatakan peran yang paling besar ada di tangan pemerintah. Pasalnya pemerintah ialah penguasa teknologi dan regulasi yang dapat membatasi adanya praktik prostitusi terbalut konten online tersebut.

"Jadi di database kita ada platform, dimana prostitusi itu berjalan, itu bisa ditakedown. Dan pemerintah punya mekanisme untuk mencegah, melarang dan memberhentikan," ungkap Buddy Ace. (Roma)

Berita Terkait
News Update