BEKASI, POSKOTA.CO.ID - Seorang pria 90 tahun ditemukan meninggal dunia di dalam gerobak rongsokan miliknya di Jalan Alexindo RT03/RW01, Kel. Medan Satria, Kota Bekasi. Rabu (29/12/2021).
Hal tersebut dibenarkan oleh Kasie Humas Polres Metro Bekasi Kota, Kompol Erna Ruswing Andari, dimana peristiwa tersebut terjadi sekitar pukul 11.00 WIB.
"Korban berusia 90 tahun, berinsial MNS, dari identitas, korban merupakan warga Cirebon, dan bekerja sebagai buruh harian lepas," ujar Kompol Erna Ruswing Andari, dalam keterangan tertulisnya, yang diterima PosKota, Kamis (30/12/2021)
Penemuan jasad pria paruh baya berada di dalam gerobak rongsokan, sebelumnya ditemukan oleh dua orang saksi warga yaitu Samsuri (40) dan Nur Haidi (57).
"Menurut keterangan Samsuri, awalnya ia melihat korban sedang sakit, kemudian Samsuri mengantar korban ke rumah sakit ananda Hari Minggu (26/12) lalu, Jam 17.00 WIB, dan diperiksa bahwa korban mengalami sakit dan panas bagian badan korban lalu korban dibawa Samsuri untuk istirahat," jawab Kompol Erna Ruswing Andari
Sambungnya, korban beristirahat di gerobaknya, lalu pada Rabu lalu korban, masih terlihat membeli roti, ketika pukul 11.00 WIB, Samsuri kembali mengecek korban dan dipadatkan sudah meninggal dunia.
"Korban beristirahat di gerobak dan korban meminum obat, pada Rabu (29/12) lalu, paginya masih membeli roti diwarung dan pada Jam 11.00 WIB, Samsuri masih melihat Korban tiduran di gerobak, kemudian Samsuri memeriksa Korban dan Korban didapati sudah meninggal dunia," bebernya
Dalam keterangannya, saat penemuan jasad tersebut, korban tidak ditemukan luka di tubuhnya.
"Ya di TKP tidak ada luka atau tindak pidana, dan diduga Korban meninggal dunia diakibatkan sakit," pungkasnya
Atas kejadian tersebut, pihak kepolisian segera membawa jasad tersebut ke RSUD Kota Bekasi, lalu terdapat surat pernyataan pihak keluarga untuk tidak bersedia dilakukan otopsi. (Ihsan Fahmi)