Bertahun-tahun terbengkalai, Danau Cinere Disulap Menjadi Destinasi Wisata Air dan Kuliner Incaran Warga Kota Depok

Kamis 30 Des 2021, 02:06 WIB
Kepala Dinas Perawatan Personil TNI Angkatan Laut (Watpersal) Laksamana Pertama Taufik Arif (seragam TNI AL) bersama Kadis Poryata dan warga meresmikan Cinere Garden Street Food  Komplek Pangkalan Jati Kota Depok. (foto: Angga) 

Kepala Dinas Perawatan Personil TNI Angkatan Laut (Watpersal) Laksamana Pertama Taufik Arif (seragam TNI AL) bersama Kadis Poryata dan warga meresmikan Cinere Garden Street Food  Komplek Pangkalan Jati Kota Depok. (foto: Angga) 

Selain itu Dadan juga menuturkan selain menawarkan destinasi wisata air dan juga alam, Cinere Garden berdiri di atas lahan seluas hampir 300 M2 ini juga memiliki banyak tenant dengan menyajikan berbagai masakan kuliner nusantara.

"Terlebih Kita sudah masuk dalam PPKM level 1 di Kota Depok, tetap bagi pengelolah untuk memperhatikan protokol kesehatan dengan melakukan pembatasan maksimal pengunjung 50 persen dari kapasitas normal," tutupnya.

"Kita harapkan wisata-wisata yang ada di Depok khususnya untuk warga Depok bisa kembali meningkat."

Terpisah, salah seorang warga dari Perum. Jati Indah Komplek Pangkalan Jati Kecamatan Cinere, Tuti Soedijar, akrab disapa Bunda Tuti, 68,  menambahkan dengan berdiri Cinere Garden Street Food di danau Cinere ini sebagai warga sangat bangga dan dapat menjadi salah satu objek wisata khususnya di daerah Cinere.

"Kita siap mempromosikan kepada warga danau cantik dengan ditambahkan tempat wisata dan kulinet. Selain itu juga dihadirkan juga edukasi bagi anak-anak, " tutupnya.

"Dalam menjaga kebersihan lingkungan dan juga sebagai edukasi dari pihak pengelola dapat menyiapkan tempat sampah yang organik dan non organik."

Sementara itu dalam acara soft launching pembukaan Cinere Garden turut hadir Kepala Dinas Pemuda Olahraga Kebudayaan dan Pariwisata (Kadis Poryata) Kota Depok, Dadan Rustandi, Kapolsek Cinere, AKP Suparmin., SH, para purnawirawan Perwira Tinggi (PATI) TNI AL, tokoh agamanya dan perangkat lingkungan RT dan RW, ikut hadir dalam acara soft launching Cinere Garden. (*) 
 

Berita Terkait

News Update