Tak Tinggal Diam, Habib Bahar Bakal Lapor Balik Pelapornya, Pengacara, 'Kita Lagi Persiapkan Bukti'

Rabu 22 Des 2021, 02:18 WIB
Habib Bahar bakal lapor balik pelapornya, tim pengacaranya saat ini sedang dalam tahap pengumpulan bukti. (Foto/tangkapan layar-ig@bsw.official)

Habib Bahar bakal lapor balik pelapornya, tim pengacaranya saat ini sedang dalam tahap pengumpulan bukti. (Foto/tangkapan [email protected])

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID Habib Bahar bakal lapor balik pelapornya, tim pengacaranya saat ini sedang dalam tahap pengumpulan bukti.

Pelaporan balik itu disampaikan langsung oleh pengacara Habib Bahar, Ichwan Tuankotta yang mengatakan pelapor Habib Bahar, Husin Shibab akan dilaporkan balik.

"Kita akan laporkan balik dia, karena dia penyebar hoax, jadi kita akan laporkan balik. Tunggu waktunya aja. Kita lagi persiapkan bukti-bukti," ujar Ichwan kepada wartawan saat dikonfirmasi, Selasa (21/12/2021).

Menurut Ichwan, pelaporan balik itu dilakukan lantaran Husin dinilai memberiian informasi yang tidak sesuai dan semestinya.

Ichwan melihat cikal bakal perselisihan itu berawal dari pernyataan KSAD Jenderal Dudung Abdurrachman soal perkataannya Tuhan bukan orang arab.

"Tapi di laporannya Husin Shihab dia menyampaikan bahwa Habib Bahar mempelintir pernyataannya itu. Faktanya kan memang begitu," ucapnya.

"Podcast Deddy Corbuzier kita buka-buka pernyataannya semua dari saudara Dudung yang sampaikan begitu. Terus Habib Bahar mempelintirnya di mana? Memang itu faktanya," tambah Ichwan.

Hal tersebut lah, lanjut Ichwan, yang menjadi dasar pihaknya akan melaporkan balik serta membuktikan bahwa Husin Shihab yang telah memprovokasi umat islam.

Dia mengatakan laporan balik itu akan segera dilakukan dalam waktu dekat.

"Nanti soal teknisnya nanti. Kita hari ini ketemu sama Habib Bahar dan diskusikan sama tim advokasinya," tuturnya.

Sebelumnya, Habib Bahar bin Smith dilaporkan ke polisi diduga karena telah menyebar ujaran kebencian.

Berita Terkait
News Update