Lahirkan Anak Ketiga, Fairuz A Rafiq Bertekad Berikan ASI Eksklusif

Rabu 22 Des 2021, 19:43 WIB
Fairuz A. Rafiq dan Sonny Septian. (instagram/@fairuzarafiq)

Fairuz A. Rafiq dan Sonny Septian. (instagram/@fairuzarafiq)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Pasangan Selebriti Fairuz A Rafiq dan Sonny Septian tengah berbahagia menyambut anak ketiga

Fairuz A Rafiq baru saja melahirkan bayi laki-laki yang diberi nama King Zhafi Zayyan Slofa. Dia melahirkan di RSIA Bunda Jakarta secara Caesar, Selasa (21/12/2021).

Fairuz A Rafiq bertekad akan memberikan ASI eksklusif untuk anak ketiganya tersebut. Sama halnya dengan yang dilakukan Fairuz A Rafiq pada kedua anaknya yang lain.

"Aku dari anak pertama sampai sekarang mau ASI eksklusif selama dua tahun, enggak ada alasan berhenti," ujar Fairuz A Rafiq dalam jumpa pers virtual, Rabu (22/12/2021). 

Fairuz A Rafiq mengungkapkan menyusui anak merupakan salah satu momen spesial ketika menjadi ibu. Kendati ke depannya, dia berusaha memberikan ASI untuk sang putra.

"Enggak semua ibu bisa melakukan itu. Aku mau ASI eksklusif walaupun aku nanti mulai kerja," jelasnya.

Fairuz mengatakan dirinya saat ini tengah dalam fase pemulihan. Namun dia bersyukur sudah mulai bisa menyusui sang anak walau masih nyeri pasca operasi Caesar.

"Masih nyeri pasti karena Caesar. Tapi enggak kayak dulu tekniknya, udah lebih enak. Lebih cepat duduk, jadi memberi ASI-nya juga lebih enak," tutur Fairuz A Rafiq.

Diketahui, King Zhafi Zayyan Slofa ialah anak ke dua dari pernikahan Sonny Septian dan Fairuz A Rafiq. Sementara anak pertamanya bernama Queen Eijaz.

Sementara King Faaz A Rafiq merupakan putra pertama dari Fairuz A Rafiq dan mantan suami pertamanya, Galih Ginanjar. (cr07)


Fairuz Arafiq dan Sonny Septian. (Foto: Instagram/@fairuzarafiq)

Berita Terkait
News Update