Jenazah Laura Anna dikremasi di Grand Heaven Pluit, Greta Irene berikan penjelasan terkait hal tersebut. (Foto/cr07)

SHOWBIZ

Penuh Haru! Jenazah Laura Anna Dikremasi di Grand Heaven Pluit, Begini Penjelasan Sang Kakak 

Kamis 16 Des 2021, 14:32 WIB

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Jenazah Laura Anna dikremasi di Grand Heaven Pluit, begini penjelasan sang kakak, Greta Irene.

Jenazah Laura Anna baru saja dibawa ke ruang krematorium untuk pelaksanaan kremasi.

Keluarga besar beserta sejumlah kerabat mengantar peti jenazah Laura Anna menuju ruang krematorium yang berada di lantai 5 gedung Grand Heaven, Pluit, Jakarta Utara.

Ayah dari Laura Anna terlihat berusaha tegar saat mengantar peti sang anak.

Di sampingnya, sahabat dekat Laura Anna, Erika Carlina membawa kayu salib yang dibaluti bunga berwarna putih.

Sementara kerabat beserta sahabatnya yang lain tampak mengiringi di belakangnya.

Semua orang yang ikut terlihat sembab. 

Momen pengantaran jenazah menuju ruang krematorium berlangsung haru dan khidmat.

Suara isak tangis mengiringi perjalanan peti mendiang.

Tangis pilu Erika Carlina dan kakak Laura Anna pun pecah saat peti dibawa masuk ke dalam lift menuju lantai 5.

Perlahan suaranya menghilang dan berganti tangis lirih.

Sebelumnya ditemui awak media, kakak Laura Anna, Greta Irene mengungkapkan alasan sang adik dikremasi ketimbang dimakamkan.

"Jujur dia dulu pernah pesen juga dulu-dulu, kita suka bercanda kalo ini ntar mau gimana, becanda doang sebenernya. ya (Laura) maunya dikremasi,"' kata Greta Irene.

Lihat juga video “Pemerintah Keluarkan Peraturan Perjalanan Antar Derah Jelang Natal dan Tahun Baru”. (youtube/poskota tv)

Dia pun mengungkapkan abu jenazah Laura Anna nantinya akan dibawa pulange terlebih dahulu sebelum dilarung. Namun dia belum dapat memberitahu tempat untuk menabur abu sang adik. 

"Ya terus mama mau setidaknya untuk beberapa hari ini dibawa pulang dulu, baru dilarung. Tapi nanti kedepannya aku jujur juga belum tau ya," tuturnya. 

Diketahui, selebgram Edelenyi Laura Anna menghembuskan nafas terakhirnya, Rabu, (15/12/2021), pukul 15:13 di Rumah Sakit Eka Hospital Cibubur, Jakarta Timur. 

Laura Anna meninggal dunia di usia 21 tahun.

Adapun penyebabnya yakni karena penyakit asam lambung. (cr07)

Tags:
Jenazah Laura Anna dikremasi di Grand Heaven PluitGreta Irene berikan penjelasan terkait hal tersebutJenazah Laura Anna dikremasialasan Jenazah Laura Anna dikremasikematian Laura Annapenyebab  kematian Laura Annasakit Laura Anna

Administrator

Reporter

Administrator

Editor