Merinding! Damkar Evakuasi Ular Piton Sepanjang 3 Meter dari Dalam Kloset Duduk, Pemilik Rumah Jadi Takut Masuk Kamar Mandi Lagi

Kamis 16 Des 2021, 10:13 WIB
Ular Piton Teror Warga Bogor (Foto: @lensa_berita_jakarta/Instagram)

Ular Piton Teror Warga Bogor (Foto: @lensa_berita_jakarta/Instagram)

BOGOR, POSKOTA.CO.ID – Viral di media sosial adanya sebuah video ular piton masuk ke dalam kloset duduk dari dalam rumah warga.

Ular yang diperkirakan memiliki panjang 3 meter itu membuat geger warga Desa Benteng Kecamatan Ciampea.

Dalam video yang diunggah oleh akun Instagram @lensa_berita_jakarta pada Kamis (16/12/2021), tampak jelas ada ular piton yang berdiam diri di dalam kloset duduk.

Pemilik rumah yang mengetahui adanya ular yang berdiam di dalam kloset tersebut sontak panik dan ketakutan.

Badriyati (65), sang pemilik rumah mengaku awalnya ular tersebut diketahui pertama kali oleh menantunya bernama Ikhsan Nugraha.

Ikhsan disebutnya sedang mencari peralatan motor, tetapi dia mendengar adanya suara aneh yang ada di dalam kamar mandi.

"Terus mendengar suara terus dia menghidupkan senter dari handphonenya terus kelihatan ularnya jalan," ucap Badriyati, Rabu (15/12/2021) kemarin.

Tanpa pikir panjang, Badriyati langsung menghubungi pihak Pemadam Kebakaran (Damkar) Kabupaten Bogor agar bisa membantu mengevakuasi ular piton tersebut.

Dengan penanganan yang cepat, petugas Damkar Kabupaten Bogor berhasil mengeluarkan ular piton dari dalam kloset dan membawanya ke tempat yang lebih aman.

"Pas Damkarnya datang itu ularnya sudah tidak ada, pas dicari ternyata ularnya ada didalam kloset kamar mandi," tutur Badriyati.

Meksi sudah dievakuasi, Badriyati tetap takut untuk masuk ke kamar mandi karena masih terbayang adanya ular besar di dalam kloset kamar mandinya.

"Jadi kalau mau ke kamar mandi saya menggunakan kamar mandi yang di belakang, tidak di situ," tukasnya. (cr03)

Berita Terkait
News Update