SINGAPURA, POSKOTA.CO.ID - Pesepakbola profesional berkewarganegaraan Indonesia, Elkan Baggott terlihat sudah kembali ikut berlatih bersama Timnas Garuda.
Skuad Merah-Putih baru saja menggelar latihan di Stadion Bukit Gombak, Singapura pada Jumat (10/12/2021) kemarin.
Tampak jelas adanya kehadiran Elkan yang bergabung bersama dengan Rizky Ridho, Ernando Ari, dan Nadeo Argawinata.
Secara tegas Elkan mengaku sudah sangat siap bermain membela Timnas Garuda.
Selain itu dia berharap ke depannya agar tahapan adaptasinya bisa berjalan dengan baik tanpa adanya halangan berarti.
"Cuaca di sini sangat panas, berbanding terbalik dengan di Inggris. Tetapi semua berjalan lancar (latihan pertama bersama tim hari ini),” kata Elkan, dikutip dari laman PSSI.org, Sabtu (11/12/2021).
“Saya mampu mengimbangi kualitas pemain lainnya yang sudah bermain," ucapnya menambahkan.
Elkan membantah bahwa dirinya mabuk pascaterbang karena dia merasa bahwa kondisinya masih sangat baik-baik saja sejauh ini.
"Jetlag? Tidak, saya merasa baik-baik saja seperti biasa. Sebelumnya, saya sudah tidak bermain. Saya sudah cukup waktu untuk beristirahat," imbuhnya.
Bek tengah klub Ipswich Town itu berharap Timnas Indonesia bisa mencuri tiga poin atas Laos di laga kedua Grup B Piala AFF 2020 di Stadion Bishan, Singapura Minggu (12/10/2021) besok.
"Laga selanjutnya saya ingin bermain, saya mau bermain dengan baik sesuai keinginan dan perkataan saya saat ini, karena kami ingin meraih kemenangan demi target yang dicapai (juara),” ujar pemain berusia 19 tahun itu.
“Target di Piala AFF tentu saja meraih kemenangan setiap pertandingan (sampai juara)," sambungnya. (cr03)