Petugas Damkar saat berusaha memadamkan api dalam kebakaran di Palmerah, dekat Puskesmas. (foto: Cr01)

Kriminal

Korban Luka Bakar Akibat Semburan Api dari Bocornya Selang Tabung Gas di Pasar Cikarang Masih Merasakan Sakit Melepuh

Selasa 07 Des 2021, 19:27 WIB

BEKASI,POSKOTA.CO.ID - Slamet (45) salah satu dari dua korban saat terjadi adanya semburan api dari bocornya selang tabung gas masih merasakan panas ditubuhnya yang terjadi di sebuah pasar di Jalan RE Martadinata, Cikarang, Jum'at (03/12/2021) Lalu.

Hal tersebut diungkapkan oleh rengga, yang merupakan adik ipar dari Slamet (45) salah satu korban pada peristiwa lalu. 

Dikatakan Rengga, kondisi kulit Slamet tersebut masih dirasakan panas atau melepuh akibat semburan api tersebut.

Selain melepuh, kondisi badan Selamet nampak berwarna menjadi gelap, karena kulit yang terkena api menjadi hitam dan masih terdapat bekas, dan memerah.

"Tadi pagi saya jenguk kakak ipar saya tersebut (Slamet), kondisi yang dirasakan masih sama, melepuh, panas, namanya terkena api kan, nah tetapi kulit kakak ipar saya kok makin memerah dan agak menghitam yak, Kalau kemarin saya lihat masih ada putih putih nya," ungkap Rengga, Selasa (07/12/2021) sore.

Selain itu, diungkapkan Rengga banyak warga juga berdatangan ingin melihat kondisi badan Slamet yang diketahui 80 persen terkena luka bakar.

"Ya Alhamdulillah banyak warga berdatangan, ada yang iba, kasih bantuan juga ada, intinya mereka mendoakan agar pak Slamet segera pulih," ucap Rengga.

Luka Bakar yang diterima Slamet berada di bagian, wajah bagian kiri, sedikit terkena bibir, bagian dada, perut, ketiak, paha, lengan dan telapak tangan, paha serta kaki.

Sementara untuk keperluan makan ataupun beraktivitas, masih dibantu oleh istri Slamet.

"Yang tidak terkena luka bakar, yaitu hanya badan bagian belakang saja, yang lain hampir kena luka bakar," ungkapnya.

Diutarakan kembali, pada peristiwa tersebut, memang semburan api nampak sekejap hilang dikarenakan area pemotongan ayam disebuah kios tersebut terdapat banyak air, hingga semburan api sekejap hilang.

"Iya kalau di video kan, nampak emang besar yak apinya, nah itu sebenarnya emang langsung hilang begitu aja, akan tetapi enam pegawai termasuk Kaka ipar saya (Slamet) kaget, dan ia sempat terpleset hingga menyebabkan tubuhnya terbakar," sambungnya.

Pada peristiwa tersebut, Rengga tidak melihat ada tanda baik petugas kepolisian maupun petugas kebakaran. 

Hal itu ia ungkapkan karena kejadian tersebut api tidak menyebar ke kios lainnya.

"Ya memang gak ada petugas kepolisian ataupun damkar, karena semburan api sudah hilang dalam sekejap, hanya kaget dan khawatir aja saat itu," sambungnya.

Slamet merupakan seorang bapak dengan tiga orang anak, yang beralamat di kampung pasir gombong Cikarang Utara.

Selain itu, Selamet merupakan pegawai di tempat pemotongan ayam yang telah lama bekerja 10 tahun.

Kini tempat pemotongan ayam tempat enam pegawai termasuk yang terkena semburan api dari bocornya selang Tabung Gas, telah mulai beroperasi sejak Minggu (05/12/2021) lalu. (kontributor/ihsan fahmi)

Tags:
Kebakaran di Cikarang BekasiKorban Luka BakarKebakaran di Pasar Cikarang

Administrator

Reporter

Administrator

Editor