Lokasi KRL anjlok. (ist)

Tangerang

KAI Commuter Lakukan Rekayasa Jalur Lintas Pasca KRL Anjlok di Stasiun Sudimara

Minggu 05 Des 2021, 16:30 WIB

TANGERANG, POSKOTA.CO.ID - Pasca kecelakaan, anjoknya Kereta Rel Iistrik (KRL) di Sudimara, Jombang, Kota Tangerang Selatan. 

Kini, KAI Commuter melakukan rekayasa operasi di jalur lintas Tanah Abang-Serpong.

Insiden yang terjadi Minggu (5/12/2021) itu tengah ditangani pihak PT KAI.

Untuk tetap bisa memberikan pelayanan, KAI Commuter juga melakukan rekayasa operasi di lintas Tanah Abang - Serpong. 

"KRL yang akan melintas di sepanjang Stasiun Serpong hingga Stasiun Kebayoran diatur bergantian menggunakan satu jalur," ungkap VP Corporate Secretary KAI Commuter Anne Purba, saat dihubungi Poskota. 

Kata dia meskipun dilakukan rekayasa lintasan pihaknya juga mengakui akan tetap ada keterlambatan. 

"Meskipun masih dapat melintas di lokasi menggunakan satu jalur, namun tetap akan ada keterlambatan perjalanan KRL sehubungan adanya gangguan operasional ini dan upaya penangangannya dalam beberapa waktu mendatang," ujarnya. 

Dirinya berharap masyarakat dapat mengerti dan tetap mengikuti informasi yang selalu dikeluarkan oleh KAI Commuter. 

"KAI Commuter menghimbau para pengguna untuk senantiasa mengikuti informasi dari petugas di Stasiun dan KRL. Mohon tidak memaksakan diri naik ke dalam kereta yang telah terisi sesuai kuota. Untuk perjalanan KRL yang terdampak saat ini hanya di lin Rangkasbitung (Tanah Abang-Serpong/Rangkasbitung PP) sementara seluruh lintas lainnya masih terpantau normal," jelasnya. 

Atas kejadian ini pihak KAI Commuter meminta maaf atas ketidaknyamanan.

Meski demikian dirinya mengaku tidak terdapat korban dalam kejadian ini. 

"KAI Commuter memohon maaf atas kendala perjalanan KRL yang terjadi di sekitar Stasiun Sudimara sehubungan gangguan operasional KRL yang sedang tidak melayani pengguna. KRL tersebut adalah kereta cadangan yang sedang disiapkan menuju ke Stasiun Tanah Abang," jelasnya. 

Dia menambahkan saat ini pihaknya tengah melakukan penanganan terkait dengan anjloknya KRL tersebut.

"Saat ini petugas dari KAI Commuter dan PT KAI Daop 1 Jakarta telah berada di lokasi untuk melakukan penanganan," tukasnya. (muhammad iqbal) 

Tags:
KRL Anjlok di Satsiun Sudimara Jombang CiputatKAI Commuter Lakukan Rekayasa Jalur Lintas Pasca AnjlokKecelakaan KRL

Administrator

Reporter

Administrator

Editor