JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Semarak berbagi lewat media sosial alias ikoy-ikoyan kini menjadi tren, terbaru dihebohkan oleh Arief Muhammad belum berakhir.
Kali ini, giliran founder Bening's Clinic dan Bening's Skincare, dr. Oky Pratama, Dipl.AAAM yang berbagi lewat ikoy-ikoyan.
Crazy Rich Jambi tersebut berkolaborasi dengan Arief Muhammad di media sosial mereka masing-masing.
Dokter Oky menghabiskan uang sebanyak nyaris Rp1 miliar untuk ikoy-ikoyan yang baru saja berlangsung.
Awalnya pria berusia 29 tahun itu membagikan sebesar Rp100 juta untuk ikoy-ikoyan.
Lalu ditambah lagi Rp200 juta untuk ikoy-ikoyan selanjutnya.
Lalu, tampaknya dr. Oky menambah nominalnya semakin gila-gilaan.
Lewat akun Instagram, Arief Muhammad mengatakan kalau dr. Oky membagikan bantuan senilai ratusan juta rupiah bagi followers yang beruntung.
"Hari ini total bantuan ratusan juta sudah disalurkan ke banyak pemenang di akun @ikoy2an. Nggak mau cuma berhenti di situ, @dr.okypratamaa mau ngasih tambahan surprise nih, khusus followers @dr.okypratamaa," tulis Arief Muhammad di Instagramnya.
Ternyata dr. Oky Pratama tak hanya memberikan uang.
Dia juga memilih beberapa followers yang beruntung untuk melakukan treatment di klinik kecantikan yang dia pimpin.
Tak hanya itu, bagi followers yang tidak berdomisili di Jakarta, dr. Oky akan menanggung biaya tiket pesawat pulang-pergi serta penginapan berupa hotel, wow banget.
"5 orang yang beruntung akan dipilih untuk dibuat glow up! Masing-masing pemenang akan diberi treatment senilai Rp50 juta rupiah di klinik @beningsindonesia, uang 10 juta rupiah untuk setiap orang, plus akomodasi (tiket pesawat + hotel) untuk pemenang yang tinggal di luar Jakarta. Wuih! Enak banget, nih. Udah dibikin glow up, dikasih jajan, diongkosin pula tiket pesawat dan lainnya. Total valuenya hampir Rp500 juta nih semuanya," tulis Arief Muhammad.
Arief mencantumkan bagaimana followers bisa menang ikoy-ikoyan.
Seperti biasa, followers hanya perlu menyebut kota asal mereka dan apa alasan mereka berhak mendapat ikoy-ikoyan. Seru juga ya!
"Caranya simple aja: tulis di kolom comment kota asal kalian, dan kenapa harus kalian yang dipilih untuk dibikin glow up oleh @dr.okypratamaa?," pungkasnya Arief.
"Selalu tebarkan kebaikan dan kebahagiaan @beningsindonesia @bening__skincare . TOTAL 500 JUTA," tulis dr. Oky Pratama di kolom komentar.
Usut punya usut, ternyata dr. Oky Pratama menghabiskan nyaris Rp1 miliar untuk gelar ikoy-ikoyan. (*/mia)